Gandi Parapat: Pertemuan Jokowi-SBY dan Potensi Kombinasi Gibran-AHY di Pilpres 2024

Drs. Gandi Parapat

Sumutcyber.com, Medan – Pertemuan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Istana Bogor beberapa hari yang lalu menjadi sorotan publik. Pertemuan ini dianggap sebagai bukti kerja sama dan kepentingan yang sama antara keduanya dalam dunia politik Indonesia.

Kordinator Wilayah (Korwil) Pusat Monitoring Politik dan Hukum Indonesia (PMPHI) Sumatera Utara (Sumut), Drs Gandi Parapat memberikan pandangannya terkait pertemuan tersebut. Menurutnya, pertemuan Jokowi dan SBY menunjukkan kerja sama yang erat, antara senior dan junior yang memiliki kesamaan tujuan politik.

“Pertemuan Jokowi dan SBY di Istana Bogor seperti Senior dan Junior yang membuktikan kepentingan yang sama. Mungkin membicarakan Gibran CAPRES dan AHY CAWAPRES,” katanya.

Menurutnya, keharmonisan ini semakin terlihat setelah Partai Demokrat (PD) yang dipimpin Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) meninggalkan kolaborasinya dengan Anies Baswedan. AHY sempat mengindikasikan dukungannya terhadap Ganjar Pranowo yang didukung oleh PDIP, namun akhirnya memutuskan mendukung Prabowo Subianto.

Bacaan Lainnya

Meskipun Prabowo bukan pilihan utama AHY dan tidak ada ambisi menjadi cawapres Prabowo, keputusan ini mengindikasikan aliansi baru yang mungkin terbentuk.

Dalam situasi politik saat ini, Gandi berpendapat kemungkinan besar bahwa Gibran Rakabuming Raka dan AHY berpasangan sebagai Capres dan Cawapres.

Meskipun waktu yang tersedia terbilang singkat, partai-partai pengusung Prabowo masih memiliki peluang untuk meninggalkan Prabowo jika KPU belum menetapkan calon presiden. Hal ini akan membuat perjalanan Gibran-AHY dalam Pemilu 2024 menjadi lebih lancar dan pasti.

“Kalau hal itu jadi muluslah program Jokowi. Sangat memungkinkan Gibran dan AHY berpasangan walaupun waktu sangat singkat. Karena Partai pengusung Prabowo masih sangat mungkin meninggalkan Prabowo karena belum ditetapkan KPU. Jadi kalau kejadian Gibran berpasangan dengan AHY sangat dipastikan aman Pemilu 2024,” imbuhnya. (SC03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *