Hasil Piala Eropa 2020 Grup F: Portugal dan Prancis Raih Poin Penuh

Cristiano Ronaldo (Sumber: Twitter @EURO2020)

PENGHUNI Grup F Piala Eropa 2020 telah melakoni laga pertama. Ada dua pertandingan yang dihelat, yakni Hungaria vs Portugal dan Prancis kontra Jerman. Menariknya tim tuan rumah sama-sama menalan kekalahan

Portugal meraih tiga poin setelah melesakan tiga gol tanpa balas di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Selasa (15/6/2021). Ini menjadi awal bagus bagi armada Fernando Santos yang berambisi mempertahankan gelar Piala Eropa.

Bacaan Lainnya

Kedua tim bermain ketat sejak pertandingan di mulai. Meski tak diunggulkan, Hungaria nyatanya tampil cukup baik di laga kali ini. Akan tetapi, Portugal bisa tersenyum lewat gol Raphael Guerreiro dan sepasang gol Cristiano Ronaldo di babak kedua.

Ronaldo terpilih sebagai Man of the Match pada laga Hungaria vs Portugal. Penyerang Juventus itu bahkan ikut mengukir sejarah karena kini menjadi pemain tersubur sepanjang masa di Piala Eropa, melewati rekor Michel Platini.

Sementara di laga lainnya, Prancis juga berhasil memetik kemenangan di laga perdana fase grup. Tim arahan Didier Deschamps itu menang tipis 1-0 kala menghadapi Jerman selaku tuan rumah di Allianz Arena, Rabu (16/6/2021).

Les Bleus harus berterima kasih kepada Mats Hummels lantaran melakukan gol bunuh diri pada menit ke-20. Prancis sebenarnya bisa menang lebih besar andai dua gol yang dicetak Kylian Mbappe dan Karim Benzema tak dianulir wasit.

Kemenangan atas Jerman membawa Paul Pogba dkk menempati posisi kedua di klasemen sementara Grup F dengan koleksi tiga poin. Mereka hanya kalah selisih gol dari Portugal di urutan teratas.

Hasil pertandingan Piala Eropa 2020:

Grup F

Hungaria vs Portugal: 0-3

Prancis vs Jerman: 1-0. (Sports.sindonews.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *