Jum. Mei 3rd, 2024

Poltak Sitorus dan Anak Rantau Toba Gaga Naiborhu Hadiri Ibadah di Gereja HKBP Pandumaan

By Redaksi Apr21,2024

Toba – Bupati Kabupaten Toba, Poltak Sitorus, bersama salah satu anak rantau, Gaga Naiborhu, beribadah Minggu di Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Pandumaan Resort Judika, Desa Batu Manumpak, Kecamatan Nassau, Kabupaten Toba, pada Minggu (21/4/2024).

Ibadah kali ini menampilkan kehadiran Poltak Sitorus bersama Gaga Naiborhu, yang biasanya hanya didampingi oleh stafnya. Poltak Sitorus mengajak Gaga Naiborhu untuk berdiri di hadapan jemaat dan memperkenalkan diri.

Dalam sambutannya, Poltak Sitorus mengungkapkan kagumnya atas kerja sama jemaat dalam membangun gereja tersebut, meskipun jemaatnya hanya terdiri dari 16 keluarga. Dia menekankan pentingnya kesatuan dalam mencapai tujuan bersama.

Pada kesempatan itu, Poltak Sitorus juga menanggapi permintaan masyarakat desa terkait bantuan traktor untuk pertanian dan alat berat untuk pelebaran jalan. Dia memastikan bantuan tersebut akan segera disalurkan.

“Saya pastikan, pulang dari sini saya langsung perintahkan agar traktor prioritas ke sini. Awal Mei alat berat juga akan dikirim ke sini untuk pelebaran jalan,” katanya disambut riuh tepuk tangan jemaat.

Terkait keluhan masyarakat mengenai jalan provinsi yang rusak, Poltak Sitorus menyampaikan bahwa Luhut Binsar Panjaitan telah berkomunikasi dengan Pelaksana Tugas Gubernur Sumatera Utara untuk segera memperbaiki jalan tersebut.

“Kita berharap masyarakat dapat bersabar. Kami terus berupaya untuk meningkatkan infrastruktur jalan di seluruh Kabupaten Toba,” tambah Poltak Sitorus, mengakhiri sambutannya. (SC-JT)

By Redaksi

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *