907 Pemilih di Desa Lumban Gaol Berikan Hak Suara Pemilu 2024

Sumutcyber.com, Toba – Sebanyak 907 dari 1.071 pemilih warga Desa Lumban Gaol Kecamatan Balige, Kabupaten Toba Provinsi Sumut, yang terdaftar pada DPT, mulai memberikan hak suaranya di 5 TPS di daerah ini. Sejak pukul 07.00 Wib, pencoblosan sudah dimulai secara serentak di kelima TPS.

Hal ini disampaikan Ketua PPS Desa Lumban Gaol Mangatur Sitorus didampingi Pengawas TPS Nalom Sitio dan Petugas Pengendali TPS Ipda RE Aritonang, saat dikonfirmasi di TPS 3 komplek Kantor Desa Lumban Gaol, Rabu (14/2/2024).

Mangatur menguraikan, dari 1.071 DPT, jumlah undangan yang berhak memberikan hak pilih sebanyak 907 orang, dan 164 orang dinyatakan tidak dapat memberikan hak suara termasuk yang sudah meninggal.

Petugas pengendali TPS Desa Lumban Gaol Ipda RE. Aritonang mengungkapkan sejauh ini pencoblosan berlangsung aman dan kondusif. “Tidak ada gangguan sama sekali. Kita berharap situasi  tetap kondusif hingga pada penghitungan suara sore ini, imbuhnya. Hal ini ditimpali Pengawas TPS Desa Lumban Gaol Nalom Sitio. Pantauan kami, di kelima TPS suasana dalam kondusif dan lancar,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Kepala Desa Lumban Gaol Edward Tambunan, berharap rangkaian Pemilu 2024 dapat berjalan aman dan kondusif demi mewujudkan Pemilu yang berintegritas. (SC-JT)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *