Universitas HKBP Nommensen Medan dan USM-Indonesia Tandatangani Kesepahaman Kerjasama

Wakil Rektor IV Universitas HKBP Nommensen Medan Drs. Samse Pandiangan, M.Sc. PhD dan Rektor Universitas Sari Mutiara Indonesia Dr. Ivan Elisabeth, M.Kes berfoto bersama sambal memegang dokumen MoU.

Sumutcyber.com, Medan – Universitas HKBP Nommensen (UHN) Medan sangat aktif dalam melakukan hubungan kerjasama sebagai wujud pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi serta mendukung Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka. Bertempat di Ruang Rapat Justin Sihombing UHN Medan, Jumat (08/04/2022), dilakukan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) sekaligus penandatanganan Perjanjian Kerjasama (MoA) antara UHN Medan dan Universitas Sari Mutiara (USM) Indonesia.

“Universitas HKBP Nommensen sangat menyambut baik kerjasama ini. Nommensen mempunyai banyak program seperti pertukaran mahasiswa/student exchange, central tes Toefl yang berlisensi, khursus Bahasa inggris. Terutama untuk mengimplementasikan program pemerintah yaitu Kampus Merdeka, mahasiswa Nommensen mungkin bisa berkuliah beberapa semester di Sari Mutiara, begitu juga sebaliknya dalam hal penelitian-penelitian. Mari kita bekerja sama,” ujar Wakil Rektor IV Drs. Samse Pandiangan, M.Sc. PhD.

Bacaan Lainnya

Hal senada juga disampaikan oleh Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas HKBP Nommensen Medan, Drs. Darma Manalu, M.Si. “Kami menyambut baik kerja sama ini Semoga dapat ditingkatkan implementasi nya antara fakultas-fakultas yang ada di Nommensen dan yang ada di Universitas Sari Mutiara. Semoga apa yang kita harapkan mou ini bisa diwujudkan dalam memajukan kedua universitas ini,” ucapnya.

Kerja sama ini ditandai dengan Penandatanganan dokumen MoU antara Rektor Universitas HKBP Nommensen Medan yang diwakili oleh Wakil Rektor IV Drs. Samse Pandiangan, M.Sc. PhD dan Rektor Universitas Sari Mutiara Indonesia Dr. Ivan Elisabeth, M.Kes serta Perjanjian Kerja sama (MoA) yang ditandatangani oleh Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UHN Medan Drs. Darma Manalu, M.Si dan Dekan Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Universitas Sari Mutiara Indonesia Heri Enjang Syahputra, SE.,M.Ak.

“Pertemuan hari ini merupakan suatu kebanggaan khususnya kampus Universitas Sari Mutiara Indonesia. Ini kunjungan saya pertama kali menginjakkan kaki di Nommensen. Terimakasih atas kepercayaan dari universitas yang sangat kita banggakan ini bersedia menjalin Kerjasama kepada kami universitas sari Mutiara yang masih muda. Kami mengharapkan Kerjasama ini bisa akita tindaklanjuti. Semoga dengan kerjasama kita ini, kita bisa saling menguntungkan baik dalam penelitian maupun dalam perkembangan Sumber Daya Manusia,” tutup Rektor USM Indonesia Dr. Ivan Elisabeth, M.Kes.

Turut hadir Kabiro Humas dan Kerja sama Dr. Mian Siahaan, M.M, Wakil Dekan Fisipol-1 Universitas HKBP Nommensen Medan Drs. Nalom Siagian, MM, Wakil Dekan II Dra. Artha Tobing, MSP, Wakil Dekan III Fisipol Universitas HKBP Nommensen Medan Drs. Maringan Panjaitan, M.Si, Kaprodi Administrasi Publik Jonson Rajagukguk, S.Sos, SE., MAP Ketua Gugus Penjaminan Mutu Drs. Kepler Sinaga, M.M.

Dari USM-Indonesia hadir Wakil Rektor III USM-Indonesia Ns, Johansen Hutajulu, AP, S.Kep, M.Kep, Wakil Rektor IV USM-Indonesia Rinawati Sembiring, SST, M.Kes, Dekan FISIP Enjang Syahputra, SE.,M.Ak dan Wakil Dekan Fakultas Ekonomi Dan Ilmu Sosial Bagian Kemahasiswaan Roberto Roy Purba, S.E, M.Sc. Acara diakhiri dengan pertukaran cinderamata, foto bersama dan ramah tamah. (SC08)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *