Menu

Mode Gelap
Jembatan Taman Cadika Medan Ambruk, Sejumlah Pengunjung Tercebur ke Danau Cagub Malut Benny Laos Meninggal dalam Kebakaran Speed Boat Bela 72 di Pelabuhan Bobong Kapolsek Sukaramai AKP Sukanto Berutu Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem Calon Gubsu Bobby Nasution Kampanye di Pakpak Bharat Muhaimin Iskandar Dorong Presiden Terpilih Jadikan Nawa Utama PKB Prioritas Program M. Rahmaddian Shah Lantik Pengurus PAC PP Medan Area Periode 2023-2026

Sumut

Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas di Kebun Sawit, Ada Luka Di Leher

badge-check

Sumutcyber.com, Langkat – Pria tanpa identitas ditemukan tewas di areal perkebunan sawit, Kelurahan Kwala Bingai, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Selasa (19/1/2021). Korban tewas dengan luka sayatan di leher dan tubuhnya.

Paur Subbag Humas Polres Langkat Aiptu Yasir Rahman korban mengatakan, korban ditemukan pukul 09.00 oleh pemilik kebun bernama, Abdul Hakim.

“Saat itu saksi sedang memeriksa lahan sawit nya, dan menemukan mayat di dalam parit kebunnya, dengan kondisi telungkup dengan ditutupi pelepah sawit,” ujar Yasir, Rabu (20/1/2021).

Selanjutkan saksi memberitahukan informasi kepada kepala lingkungan yang kemudian, meneruskannya ke Polsek Stabat. Saat dievakuasi, korban ditemukan hanya memakai celana dalam, tubuhnya pun penuh luka.

“Pada tubuh mayat tersebut (juga) terdapat luka sayat di bagian leher, tangan sebelah kiri dan dada sebelah kiri. Lalu luka di bagian kepala atas dan sebelah kanan,” ujar Yasir.

Hingga kini polisi belum menyimpulkan  penyebab kematian korban. Pihaknya masih menuggu hasil autopsi. “Kita masih menunggu autopsi,” ujarnya. (SC03)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Kapolsek Sukaramai AKP Sukanto Berutu Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem

13 Oktober 2024 - 17:31

Calon Gubsu Bobby Nasution Kampanye di Pakpak Bharat

13 Oktober 2024 - 16:50

Sarana dan Prasarana SDN Sitarak di Nassau Semakin Baik

12 Oktober 2024 - 17:51

Jalan Nasional Sidikalang-Dolok Sanggul Terputus Akibat Longsor, Lalu Lintas Dialihkan

12 Oktober 2024 - 12:41

Naslindo Sirait Hadiri Launching Pemetaan Kerawanan Pilkada 2024

12 Oktober 2024 - 09:52

Trending di Sumut