Wagub Sumut Buka MTQ Kecamatan STTU Jehe

Sumutcyber.com, Pakpak Bharat – Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) H Musa Rajekshah membuka pelaksanaan Musabaqah Tilaqatil Quran di Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe, Senin (27/02/2023) di Lapangan Terminal Cubancer, Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe.

Bupati Pakpak Bharat, Franc Benrhard Tumanggor bersama segenap Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) Pakpak Bharat dan sejumlah undangan lainnya turut menghadiri pembukaan MTQ. “Alhamdulillah akhirnya saya bisa sampai di sini setelah tertunda beberapa kali, ini kali pertama saya ke Kabupaten Pakpak Bharat yang indah sejuk ini,” ucap Musa Rajekshah.

Bacaan Lainnya

“Perjalanan kami Bersama Bupati dari Toba tadi pagi, berangkat selepas subuh namun saya sama sekali tidak merasa Lelah, senang sekali saya akhirnya tiba disini, sambutan masyarakat yang begitu antusias, saya kira ini MTQ Kecamatan leyaknya MTQ Kabupaten, sangat meriah,” sambungnya.

Musa Rajekshah menjelaskan begitu pentingnya mejaga generasi Islam yang cinta Alquran demi membangun sebuah generasi yang mumpuni, beriman dan bertaqwa serta menjadi sebuah harapan bagi keberlangsungan Indonesia yang religius pada masa yang akan datang.

Generasi Islam harus selalu didorong dan diingatkan untuk selalu membaca Alquran, cinta Alquran, serta memahami dengan betul Alquran sebagai tuntunan hidup.

Utamanya dalam pada masa modern yang serba digital ini, Alquran hadir sebagai benteng kukuh yang menjaga setiap insan. Maka mari kita berikan pemahaman yang benar tentang Alquran ini bagi anak-anak kita, sehingga dengan sendirinya mereka bisa menjaga kebersamaan dan toleransi, dan inilah pentingnya kita kumpulkan anak-anak kita dalam kegiatan seperti ini, jelas Wakil Gubernur kemudian.

Saya juga berharap dari Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe ini akan lahir generasi Qori dan Qoriah yang handal, baik ditingkat Kabupaten, Provinsi dan Nasional, Insya Allah, harap Wakil Gubernur kemudian.

Terimakasih buat semuanya, terimakasih sambutannya yang begitu meriah ini, semoga dilain waktu bersua kembali. Saya Bersama Pak Bupati telah membicarakan banyak hal, tentang upaya pembangunan di Kabupaten Pakpak Bharat ini, saya melihat begitu gigihnya pak Bupati meyakinkan semua pihak, Pemerintah Pusat, para investor dan lainnya untuk datang dan turut membangun Kabupaten ini, Insya Allah Pakpak Bharat akan lebih sejahtera, tutup Wakil Gubernur.

MTQ Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe kali ini dipandang special bagi segenap masyarakat Sitellu Tali Urang Jehe, mengingat baru kali ini perhelatan MTQ ini dibula langsung oleh Wakil Gubernur.

Sebuah kehormatan sendiri bagi kami atas kehadiran bapak Wakil Gubernur, kiranya sesuai harapan kita, dari Sitellu Tali Urang Jehe akan lahir generasi Qori dan Qoriah yang handal, beriman, dan bertaqwa, ucap Camat Sitellu Tali Urang Jehe, Mike Baskara Ujung saat menyampaiakn laporan Panitia pelaksana.

Dalam kesempatan ini Bupati Pakpak Bharat, Franc Benrhard Tumanggor menyematkan seperangkatpakaian adat Pakpk Kepada Wakil Gubernur Sumatera Utara, sebagai lambang penghormatan segenap masyarakat Pakpak Bharat bagi orang nomor dua di Pemerintah Provinsi Sumatera Utara ini. Kami sematkan pakaian adat Pakpak ini, harapan kami Bapak sering-seringlah datang melihat kami disini, ucap Franc Bernhard Tumanggor. (SC-Dem)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *