Disebut Unfaedah, Netizen Ramai-ramai Bela BPJS Kesehatan

Logo BPJS Kesehatan
“Kalau Ada yang Bilang tak Bermanfaat, Coba Sakit Berat Dulu”

Sumutcyber.com, Medan – BPJS menjadi trending topik di Twitter. Kata kunci BPJS menjadi pembicaraan netizen karena ada yang menyebutkan BPJS Kesehatan unfaedah.

Kenapa masyarakat enggan membayar BPJS? Karena unfaedah.

Bacaan Lainnya

Dan dana masyarakat yang terhimpun di BPJS Kes. juga di korupsi dengan alibi investasi padahal abal abal.

Duit duit rakyat itu dikemanakan? Tidak bisa mengelola atau memang sengaja dimanfaatkan?

#CabutAturanBPJS,” tulis akun Twitter @Kimberley 20101.

Menanggapi hal ini, para netizen yang sudah merasakan manfaat kehadiran BPJS Kesehatan ramai-ramai menyanggah cuitan tersebut. Mereka berbagi pengalamannya ketika menggunakan BPJS Kesehatan saat sakit.

Saya sekeluarga punya askes swasta, tapi tetap ikut BPJS, bahkan kls 1. Walau tdk prnh pakai BPJS ketika berobat, tp sy tetap bayar krn sy tau manfaat BPJS bagi rakyat kecil. Bnyk teman sy yg tertolong krn BPJS,” tulis akun Twitter @Fr4nst.

Aku jg smpet sakit sm pengen ke psikiater, bisa juga kalau pake bpjs. Tp wktu itu bermasalah, yaudah hrs diurus dr awal. Jdi bpjs itu bermanfaat kok👍🏻,” tulis akun Twitter @esmiyloanget.

Kemudian, akun Twitter @blogdokter menuliskan “BPJS Kesehatan tidak berfaedah? Coba Anda bicara begini sama orang yang harus rutin cuci darah setiap minggu, orang yang harus menjalani pengobatan kanker, operasi jantung, operasi patah tulang dan operasi besar lainnya, yang berasal dari keluarga menengah ke bawah.”

BPJS Kesehatan sangat berfaedah. Setidaknya itu menghindarkanku dari tagihan ratusan juta selama mama keluar masuk rumah sakit dulu. Jika akar masalahnya pada pengelolaan, maka fokus utama sebaiknya di perbaikan sistem. Bukan mencabut atau menghilangkan BPJS itu sendiri,” tulis akun Twitter @WidasSatyo.

Kritikmu salah kamar mbak. Memang gabisa dipungkiri kalo BPJS Kesehatan tekor triliunan rupiah, mungkin kesalahan dlm pengelolaan keuangan lembaga yg akarnya bahkan dr zaman namanya masih PT Askes ya. Tp km ignorant dan munafik ketika bilang BPJS unfaedah,” cuit @lifeasdon.

Adek ipar merasakan betul manfaat bpjs. Saat di vonis kanker stad 3 bpjslah yg turun tangan membiayai, mulai dr kemo, fisio dll dsb gratis tissss. Klo ada yg blg bpjs tk bermanfaat, cobalah sakit berat dulu,” tulis @216yussuf.

Bapaku dr Maret 2021 Cuci Darah 2 kali dalam seminggu menggunakan BPJS.
Makanya BPJS sangat berjasa sekali dlm keluarga kami
,” tulis @niasitioo21.

Masih banyak lagi para netizen yang berkomentar membela keberadaan BPJS Kesehatan yang dinilai bermanfaat. (SC03)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *