Medan – Sebanyak 13.104 personel dikerahkan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pemudik selama Idulfitri 1446 H dalam Operasi Ketupat Toba 2025. Personel tersebut terdiri dari 9.453 anggota Polda Sumut dan 3.651 personel dari berbagai instansi terkait.
Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sumatera Utara (Sumut) M. Armand Effendy Pohan optimistis kesiapan personel dan sarana pendukung akan menjamin kelancaran arus mudik tahun ini. Hal tersebut disampaikannya usai menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2025 di Lapangan KS Tubun, Mapolda Sumut, Kamis (20/3).
“Melihat kesiapan Polda Sumut, TNI, dan Pemprov Sumut, saya optimistis Idulfitri kali ini akan berjalan aman dan nyaman, terutama dalam kelancaran mudik,” ujar Effendy Pohan.
Selain mengerahkan ribuan personel, Kapolda Sumut Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto menjelaskan bahwa pihaknya telah mendirikan 167 pos pengamanan, yang terdiri dari 84 pos pengamanan, 68 pos pelayanan, dan 15 pos terpadu. Pos-pos ini tersebar di berbagai titik strategis di Sumut guna memastikan kelancaran arus lalu lintas dan keamanan pemudik.
“Kami juga telah menyiapkan rekayasa lalu lintas seperti pemberlakuan ganjil-genap, contraflow, dan one way berdasarkan pemantauan CCTV, traffic counting, serta laporan petugas di lapangan secara real time dan berkala,” jelas Kapolda.
Operasi Ketupat Toba 2025 akan berlangsung mulai 23 Maret hingga 8 April 2025. Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada 28–30 Maret 2025, sementara arus balik diperkirakan pada 5–7 April 2025.
Kapolda juga mengingatkan seluruh petugas agar memberikan pelayanan yang ramah dan responsif kepada masyarakat. Selain itu, masyarakat diimbau untuk memanfaatkan hotline 110 sebagai sarana pengaduan dan pelaporan keadaan darurat.
“Selamat bertugas dan tetap semangat. Jadikan setiap langkah pengabdian sebagai ladang ibadah untuk mencari ridha dan keberkahan Tuhan Yang Maha Kuasa,” pesannya.
Apel Gelar Pasukan ini juga dihadiri Pangdam I/BB Mayjen TNI Rio Firdianto, unsur Forkopimda Sumut, jajaran OPD Pemprov Sumut, serta perwira tinggi Polda Sumut. (SC02)
Komentar