Pemkab Toba Bersama Dinas Kelautan Dan Perikanan Provsu Tabur Bibit Ikan Endemik di Danau Toba

Kepala Desa Lumban Gaol Edward Tambunan dampingi Dinas Kelautan Dan Perikanan Provsu, menabur bibit ikan di Danau Toba. (Ist)

Toba – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Toba mengapresiasi perhatian Dinas Kelautan Dan Perikanan Provinsi Sumut melalui kegiatan penaburan bibit ikan endemik di perairan Danau Toba Kabupaten Toba, Selasa (9/7/2024).

Apresiasi ini disampaikan oleh Kepala Bidang Perikanan Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Toba Nelli Sibarani yang turut mendampingi kegiatan tersebut.

Penaburan bibit ikan berlangsung di 3 lokasi di perairan Danau Toba Kabupaten Toba yakni di Desa Lumban Gaol Kecamatan Balige dan 2 lokasi di Kecamatan Laguboti.

“Program kegiatan ini sebagai langkah dan upaya meningkatkan populasi ikan endemik di Danau Toba serta upaya menambah penghasilan masyarakat nelayan setempat dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari,” ungkap Nelli.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan ini, Nelli mengimbau nelayan agar menangkap ikan menggunakan ukuran alat tangkap yang standar, guna menghindari penangkapan ikan yang ukurannya masih kecil.

Kabid Perikanan Dan Tangkap Dinas Kelautan Dan Perikanan Provsu Jenny Masniari didampingi Staf Saputra Andy mengungkapkan, kegiatan ini merupakan program Dinas Kelautan Dan Perikanan Provsu sebagai upaya melestarikan populasi ikan endemik di Danau Toba yang belakangan ini populasinya semakin berkurang akibat keberadaan ikan red devils (ikan pemangsa) yang meresahkan masyarakat nelayan.

Terkait keberadaan ikan red devils di Danau Toba, Dinas Kelautan Dan Perikanan Provsu terus berupaya meminimalisir perkembang biakannya melalui penangkapan dan penaburan bibit ikan dengan ukuran standar. Bibit ikan yang ukurannya terlalu kecil, habis di mangsa ikan red devils. Oleh karenanya kita menabur bibit ikan yang lebih besar untuk menghindari buruan oleh ikan red devils, terang Jenny.

Adapun jenis bibit ikan yang ditabur pada kegiatan ini yakni 25 ribu bibit ikan jurung, 60 ribu bibit ikan nila dan 60 ribu bibit ikan mas.

Kepala Desa Lumban Gaol Edward Tambunan didampingi sejumlah masyarakat nelayan, berterimakasih atas perhatian pemerintah dalam melestarikan populasi ikan endemik di Danau Toba. “Seluruh nelayan berharap, kegiatan ini dapat berkelanjutan untuk mendorong penghasilannya dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ucapnya. (SC-JT)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *