Bupati Toba Kembali Motivasi ASN untuk Memiliki Sikap Naraja dan Ber-Akhlak

Upacara Hari Kesadaran Nasional oleh Pemkab Toba. (Ist)

Toba – Bupati Kabupaten Toba, Poltak Sitorus, kembali menyampaikan pesan penting kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Toba. Ia menekankan pentingnya memiliki kepribadian Naraja, yang merupakan bagian dari kearifan lokal, dan sejalan dengan nilai-nilai utama ASN Ber-Akhlak. Bupati Poltak juga mendorong ASN untuk selalu bekerja dengan semangat dan penuh dedikasi.

Pesan ini disampaikan oleh Bupati Poltak Sitorus dalam bimbingan dan arahannya pada upacara Hari Kesadaran Nasional yang digelar di halaman Kantor Bupati Toba, Selasa (17/9/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Poltak mengajak ASN untuk bersyukur atas pekerjaan dan capaian yang telah diraih bersama Pemkab Toba selama masa kepemimpinannya. Ia mengingatkan bahwa sikap bersyukur akan membuka pintu rezeki, sementara sikap mengeluh justru menutup kesempatan tersebut.

Bupati Poltak juga mengulas berbagai hal selama masa kepemimpinannya, termasuk kebijakan untuk tidak sering melakukan pelantikan pejabat dan menempatkan ASN sesuai dengan kompetensinya.

Bacaan Lainnya

Beliau juga memberikan pesan khusus kepada para staf, dengan menekankan pentingnya sikap TAKTIK, yang merupakan singkatan dari: TA – Taat (memiliki ketaatan), K – Komunikasi yang sopan dan jujur (manat/hati-hati, elek/ambil hati, somba/hormat) kepada atasan, T – Tanggung jawab atas tugas yang diberikan atasan, I – Inisiatif (hibas), dan K – Kerja sama dalam tim serta mendukung keputusan.

Sebagai atasan, Bupati Poltak meminta agar sikap komunikasi yang baik terus dijaga, dengan menghargai dan mengapresiasi kinerja bawahan.

Di akhir bimbingannya, Bupati Toba mengajak semua ASN untuk menghindari sifat egois dan lebih mengutamakan altruisme. Ia menekankan pentingnya perbaikan berkelanjutan dengan motto “Pature Torus Torus Pature,” yang berarti melakukan perbaikan secara terus menerus atau dalam bahasa Inggris, disebut continuous improvement.

“Tentu masih banyak yang perlu diperbaiki. Ayo Pature Torus Torus Pature, bangkitkan semangat, dan tampil sebagai pemenang,” kata Poltak Sitorus mengakhiri bimbingannya. (SC-JT)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *