Sumutcyber.com, Medan – Rektor Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Dr Agussani MAP mendapat apresiasi dari Bupati Batubara Ir H Zahir MAP. Pasalnya Agussani dinilai jauh hari telah membuka gerbang agar mahasiswa UMSU siap kerja dan menjadi pekerja sosial profesional dalam bidang perencanaan sosial.
Hal tersebut disampaikan Bupati Batubara Ir H Zahir M.AP ketika memberikan sambutan pada acara launching buku “Kebijakan dan Perencanaan Sosial di Indonesia” karya Dosen UMSU Dr Mohd Yusri MSi dan Drs Syaiful Syafri MM. Di acara itu, Bupati.Zahir juga meninjau pameran buku karya ilmuan UMSU yang diterbitkan UMSU Press di bawah pimpinan Muhammad Arifin SPd, MPd, Rabu (24/03/2021) di Hotel Madani Jalan SM Raja Medan.
Sementara itu Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah I Sumut Prof Ibnu Hajar Damanik menyampaikan, bahwa Rektor UMSU Dr Agussani MAP telah mampu membangun Kampus Merdeka dan Merdeka Belajar dengan menempatkan dosen serta mahasiswa berkolaborasi dengan pemerintah daerah, dunia usaha dan masyarakat dalam membangun masa depan bangsa.
“Ini akan saya jadikan role model bagi 216 Perguruan Tinggi Swasta yang ada di jajaran LLDikti Sumut, apalagi UMSU memiliki 15 Prodi berakreditasi A dan 20 Prodi ber akrediatasi B,” kata Ibnu Hajar.
Dalam kesempatan yang sama, Rektor UMSU Dr Agussani MAP menyatakan rasa bangganya, karena para dosen dan alumni Prodi Kesejahteraan Sosial UMSU telah banyak karyanya menangani masalah-masalah sosial bersama pemerintah daerah, dunia usaha dan masyarakat.
Rektor UMSU Agussani MAP juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP salah satu alumni Fakultas Pertanian UMSU yang telah memgharumkan nama universitas ini.
Agussani kemudian memyampaikan ucapan terimakasih kepada Kepala UMSU Press Muhammad Arifin SPd, MPd dan tim yang tidak hanya mampu menerbitkan buku, tetapi juga memasarkan karyanya melalui belanja online Shopee dan PT Gramedia.
Tampil sebagai pembedah buku, Wakil Rektor III UMSU Dr Rudianto MSi, dan dosen Pascasarjana USU Parapat Gultom PhD. Hadir di avara ini Guru Besar Unimed Prof Dr Efendi Napitupulu, dosen FK UISU Dr dr Umar Zen Sp PD, dosen USU Ir Indra Nasution, koordinator PKH Mukhrizal Arif SPdI, MPd, wartawan media cetak dan online. (SC08)