Punggawa Indonesia Segera Dibentuk, Ajak Para Pengusaha Jawa Bergabung

Sumutcyber.com, Medan – Paguyuban Pengusaha Jawa (Punggawa) Indonesia segera dibentuk di Sumatera Utara, dalam waktu dekat. Organisasi ini pun mengajak para pengusaha Jawa bergabung untuk membangun perekonomian bangsa.

Pendiri Punggawa Halim Perdana mengatakan saat ini proses pembentukan Punggawa, masih dalam tahap konsolidasi dengan anggota lainnya.

Bacaan Lainnya

Diharapkannya dengan hadirnya Punggawa menjadi wadah para pengusahan saling dalam membangun perekonomian.

“Kami melihat adanya, kebutuhan akan sebuah wadah untuk bisa mengakomodir kebutuhan para pengusaha Jawa yang tidak bisa dipenuhi secara individu, untuk itu kami terpikir untuk membuat wadah Punggawa Indonesia yang bersifat independent  dan tidak berafiliasi dengan parpol, organisasi lain dan saat ini sedang tahap konsolidasi untuk segera di kukuhkan kepengurusannya,” ujarnya, Minggu (7/8).

Kata Halim, saat ini suku Jawa menjadi suku dengan jumlah pupulasi terbesar di Indonesia, berdasarkan data BPS 2010 jumlah suku Jawa di Indonesia mencapai 95.217.002 jiwa atau sekitar 40,22 persen penduduk Indonesia.

Hingga saat ini banyak juga para warga jawa yang mengantungkan hidup dengan berbisnis.

“Mulai juakan warungan, toko dan berdagang di pasar bahkan online shop, juga hingga tahap memiliki perusahaan lokal hingga nasional dan profesioanl juga ada. Jadi para stake holder perlu berbagi fokus pada pengembangan pengusaha jawa,” tandasnya.   

Kata dia selama ini berkembang stigma bahwa suku Jawa, hanya pekerja kasar.

“Perlu diingat, eksistensi pengusaha Jawa sudah ada sejak jaman Majapahit. Bahkan lebih valid lagi, saat berdirinya Serikat Dagang Islam (SDI) tahun 1905 yang kemudian berganti menjadi Serikat Islam tahun 1912 yang dipimpin Hos Cokroaminoto adalah untuk kepentingan pedagang Jawa saat itu dan juga para founding fathers bangsa kita adalah suku Jawa saat itu dan juga para founding fathers bangsa kita adalah suku Jawa, jadi stigma itu adalah omong kosong belaka,”katanya.

Dia juga sangat berharap warga jawa optimis untuk terus mengasah keterampilan dalam berdagang untuk memberikan manfaat pada sedulurnya.

“Melalui Pungawa kita akan melakukan kolaboras konstruktif dengan berbagai pighak mulai pemerintah, stake holder, dunia bisnis professional hingga lembaga lainnya, dalam tingkat nasional maupun internasional yang bertujuan agar ekosistem dunia usaha dan human resource kita siap untuk lompatan kemakmuran seperti yang menjadi visi pembentukan Punggawa yaitu “Gemah Ripah Loh Jinawi Tata Tengtram Kerta Raharja,’’ujarnya

“Degan moto  “Serasa, Setekad, Selakon’ mari bersama kita mengambangkan diri, mari kita bersama berkolaborasi untuk bermanfaat, mari kita bersama menjadi Punggawa untuk perekonomian bangsa kita. Jadi untuk para pengusaha jawa mari segera bergabung di Punggawa melalui nomor ini 082289842264,” ujarnya. (SC04)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *