Pasca Bebas, Rahudman Harahap Enggan Bahas Politik: Untuk Sementara Saya Mau Bersama Cucu

Sumutcyber.com, Medan – Pasca dinyatakan bebas dari Rutan Tanjunggusta, Mantan Wali Kota Medan Rahudman Harahap menyambangi Warkop Jurnalis Jalan KH Agus Salim Medan, Jumat (4/6/2021) sore.

Dalam kunjungan tersebut, Rahudman terlihat akrab berbincang dengan puluhan jurnalis, sembari menyeruput kopi yang dipesannya.

Sejumlah pertanyaan pun dilontarkan oleh wartawan kepada Rahudman, terutama tentang perihal dirinya masih tertarik atau tidak terjun ke dunia politik.

“Untuk sementara, saya nggak mau komentar soal itu (politik), nggak tahu nanti ke depan,” jawabnya.

Bacaan Lainnya

Namun yang pasti, Rahudman Harahap menyatakan, dirinya akan tetap bersama dengan masyarakat untuk bersama-sama membangun Kota Medan yang lebih baik.

“Saya tetap bersama kalian. Keinginan saya mari kita bangun, mari kita bersama-sama membangun Kota Medan yang lebih baik. Mudah-mudahan Tuhan memberkati kita semua, dan di atas segalanya saya memohon maaf sebesar-besarnya,” jelasnya.

Rahudman menerangkan, untuk sementara waktu menghabiskan waktu bersama keluarganya dan menyesuaikan diri untuk bermasyarakat.

“Saya sementara bersama keluarga dulu. Cucu (ada) 11, tentunya bersama cucu dulu,” ujarnya.

Selama dia berada di dalam lapas, dirinya telah mendapat beragam pengalaman hidup yang berguna bagi dirinya. Ia juga mengatakan memiliki beberapa kenangan selama di dalam lapas.

Sementara itu, disinggung tentang Kota Medan saat ini, Rahudman menilai sudah cukup baik. Namun begitu untuk para Kepala Dinas, dia menyarankan agar dalam tugas dan tanggung jawabnya untuk mendukung walikota.

“Medan sudah baik, tapi (perlu) kerja keras yang lebih baik lagi, itu saja,” pungkasnya. (SC03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *