Sumutcyber.com, Medan – Pintu masuk 2 dan gedung Biro Pusat Administrasi Universitas Sumatera Utara (USU) dipenuhi ratusan karangan bunga yang dikirim dari berbagai instansi pemerintah dan swasta, baik itu dari fakultas di universitas itu sendiri, Kamis (28/1/2021).
Karangan bunga yang berjejer rapi berisi ucapan selamat dan sukses kepada Muryanto Amin yang akan dilantik sebagai Rektor USU periode 2021-2026, hari ini pukul 14.00.
Diketahui, karangan bunga yang berjejer menghiasi kampus USU ini berukuran rata-rata 1,5 x 2,25 meter.
Sementara itu, Tokoh Pemuda Sumut Sugiarto Santoso dalam status facebooknya menuliskan kata Lega.
“Lega. Tadi siang (Rabu, 27/1/2021), tanpa disengaja, saya satu pesawat dengan banyak para seniour dari civitas akademika USU. Mungkin hampir separuh penumpang pesawat jumlahnya,” tulisnya.
Menurut mantan Ketua KNPI Sumut Sugiat Santoso, mereka datang untuk menghadiri pelantikan Muryanto Amin. “Ya, mereka datang ke Jakarta untuk ikut menghadiri Pelantikan Bang Muryanto Amin sebagai Rektor USU Periode 2021-2026, di Kantor Kemendikbud, besok – 28 Januari 2021,” tulisnya lagi.
“Ya, setelah melalui perjuangan yang panjang, dianggap remeh oleh rezim petahana yang berkuasa di USU, bahkan walau sudah menang secara demokratis masih juga difitnah secara keji, melalui berbagai rekayasa yang dipaksakan agar digagalkan pelantikannya, akhirnya Bang Mury dilantik juga.. Ya, kebenaran akan menemukan sendiri jalan kemenangannya..
Tadi, saya lihat wajah wajah tulus yang gembira..Ada kelegaan yang hangat terasa.. Demikianlah,” tutupnya.
Seperti diketahui, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) RI rencananya hari ini, Kamis (28/1/2021) pukul 14.00 melantik Muryanto Amin sebagai Rektor USU.
Pelantikan tersebut dilakukan di Auditorium Gedung D Lantai II Komplek Kemendikbud Jalan Jend. Sudirman Pintu 1 Senayan Jakarta Pusat. (SC03)