Ketua Bawaslu Kabupaten Dairi Hadiri Pendistribusian Logistik Pilkada untuk 8 Kecamatan Terpencil

Sidikalang-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dairi mulai mendistribusikan logistik Pilkada Serentak 2024 untuk pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan Bupati/Wakil Bupati Dairi.

Seremoni pendistribusian logistik tersebut dipimpin oleh Ketua KPU Dairi, Ariyanto Tinendung, didampingi anggota KPU Asih Firmansyah Solin, Ridwan Hendra Agustinus Samosir, Anggiat Gabe Maruli Tua Sinaga, serta Sekretaris KPU, Bisler Padang.

Hadir pula Ketua Bawaslu Kabupaten Dairi, Idrus Maha, beserta staf Sekretariat Bawaslu Kabupaten Dairi di gudang KPU yang terletak di Jalan Sidikalang-Dolok Sanggul, Simpang Tiga Sitinjo, pada Senin (26/11/2024).

Ketua KPU Dairi, Ariyanto Tinendung, menyampaikan bahwa pada hari pertama distribusi logistik difokuskan untuk delapan kecamatan terjauh, yaitu Kecamatan Tanah Pinem, Gunung Sitember, Tigalingga, Pegagan Hilir, Siempat Nempu Hilir, Silima Pungga-Pungga, Siempat Nempu, dan Lae Parira.

Bacaan Lainnya

“Pendistribusian logistik ini dikawal oleh aparat TNI-Polri, sekretariat KPU, serta PPK. Mengingat kondisi cuaca, distribusi dilakukan langsung hingga ke desa-desa,” ujar Ariyanto.

Untuk hari kedua, distribusi logistik akan dilakukan ke tujuh kecamatan yang lebih dekat, yakni Kecamatan Sidikalang, Parbuluan, Sumbul, Sitinjo, Berampu, Silahisabungan, dan Siempat Nempu Hulu. “Berkat dukungan Pemkab Dairi, TNI-Polri, serta semua elemen, kami berharap distribusi logistik ini berjalan lancar hingga hari pemungutan suara pada 27 November 2024,” tambahnya.

Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Dairi, Jonny Hutasoit, mengingatkan bahwa kesuksesan Pilkada adalah tanggung jawab bersama. “Kepada penyelenggara dan pengawas pemilu, mari kita tanggap dan responsif terhadap segala potensi masalah yang mungkin terjadi sesuai mitigasi yang telah direncanakan,” katanya.

Ia juga menyampaikan bahwa Pemkab Dairi telah membentuk Desk Pilkada yang melibatkan unsur Polri, Kejaksaan, dan TNI. Desk ini bertujuan sebagai wadah penyelesaian permasalahan yang mungkin timbul selama pelaksanaan Pilkada, tanpa mencampuri aspek teknis atau penentuan hasil.

“Kita akan kawal pendistribusian logistik ini agar sampai ke tujuan dengan aman,” tegas Jonny.

Dalam acara tersebut, hadir pula Kabag Ops Polres Dairi AKP Syahrizal Sirait, Dandim 0206 Dairi Letkol Inf Goklas Pirtahan Silaban, Kepala Kejaksaan Negeri Dairi Cahyadi Sabri, serta sejumlah pejabat lainnya. (SC-Romi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *