Kasatpol PP Toba: Tidak Ada Gunanya Tawuran

Sejumlah pelajar di Toba yang sedang pulang sekolah memadati ruas jalan. (Ist)

Toba – Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Toba, Harianto Butarbutar, kembali mengingatkan para pelajar untuk tidak terlibat dalam tawuran. Menurutnya, kita semua adalah bersaudara, dan tawuran tidak ada gunanya.

“Tawuran hanya membuat kedua belah pihak menjadi korban. Bahkan orang tua, guru, dan aparat terkait juga menjadi susah. Oleh karena itu, mari kita pelihara keamanan dan ketertiban dengan menghindari tawuran, bolos sekolah, penyalahgunaan narkoba, dan tindakan kenakalan lainnya. Sebaliknya, belajarlah dengan rajin dan tekun untuk meniti karir masa depan yang cerah sehingga dapat membanggakan orang tua, sekolah, dan pemerintah,” ujar Harianto saat menangani kisruh antar pelajar tingkat atas di Kota Pendidikan Soposurung, Jumat (19/7/2024).

Kisruh yang terjadi saat jam pulang sekolah tersebut sempat mengundang keramaian dan menyebabkan arus lalu lintas macet. Namun, personil Satpol PP Toba bergerak cepat untuk mengurai keramaian dan mengamankan oknum yang hendak bertikai, sehingga arus lalu lintas segera kembali lancar.

Berdasarkan investigasi petugas Satpol PP, beberapa oknum pelajar yang hendak bertikai sering kali bolos sekolah. Bahkan, saat diingatkan, mereka membandel dan melawan petugas.

Bacaan Lainnya

“Sikap pelajar seperti ini sangat disayangkan dan hendaknya tidak ditiru oleh pelajar lain. Kini, oknum pelajar tersebut telah diamankan di Mako Satpol PP guna diberikan pembinaan, dan selanjutnya akan diberitahukan kepada orang tua mereka,” terang Harianto.

Terkait upaya antisipasi dan pencegahan terjadinya tawuran antar pelajar, Satpol PP Toba selalu intens melakukan pengawasan dan monitoring lingkungan pendidikan, salah satunya di Kota Pendidikan Soposurung. (SC-JT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *