Gubsu Kunjungi PT Hijau Surya Biotechindo

Sumutcyber.com, Kisaran – Gubernur Sumatera Utara ( Gubsu ) Edy Rahmayadi bersama istri dan rombongan kinjungi PT Hijau Surya Biotechindo, salah satu PT pengembangbiakan bibit pisang barangan dan kepok di Sumatera Utara di Kelurahan Sei Renggas Kecamatan Kota Kisaran Barat, Jum’at (6/8/2021).

Pada kunjungan tersebut, Gubsu didampingi Bupati Asahan, Wakil Bupati Asahan, beberapa OPD terkait, Direktur PT Hijau Surya Biotechindo dan Ketua TP PKK Kabupaten Asahan beserta pengurus melihat secara langsung proses pembibitan benih pisang dan proses pengembangbiakan bibit pisang di Laboratorium dan Nursery Hijau Surya PT Hijau Surya Biotechindo.

Disela-sela peninjauannya, Gubsu meminta kepada Pemerintah Kabupaten Asahan mendukung dan mensupport PT Hijau Surya Biotechindo dalam pembibitan pisang barangan dan kepok ini. “Dan saya berharap pembibitan ini dapat berkembang terus kedepannya,” imbuhnya.

“Saya juga meminta kepada PT Hijau Surya Biotechindo dapat berkerjasama dengan Pemerintah dalam mengembangkan pembibitan ini, sehingga dapat bermanfaat bagi masyarakat Sumatera Utara khususnya masyarakat Kabupaten Asahan,” tutupnya.

Bacaan Lainnya

Sementara itu, Direktur PT Hijau Surya Biotechindo Budi Chandra mengucapkan terima kasih kepada Gubsu, Bupati dan Wakil Bupati Asahan yang telah berkunjung ketempat kami ini untuk melihat secara langsung pengembangbiakan pembibitan pisang barangan dan kepok pada hari ini.

“Dan kami PT Hijau Surya Biotechindo membutuhkan dukungan dan arahan dari Pemerintah dalam pengembangbiakan bibit pisang ini kedepannya agar lebih baik lagi,” katanya. (SC-Denny)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *