Terkait Aksi Protes Pdt Faber Manurung, PMPHI Sumut Surati PT TPL Minta Audiensi

Sumutcyber.com, Medan – Pusat Monitoring Politik dan Hukum Indonesia (PMPHI) Sumatera Utara (Sumut) menyurati PT TPL, agar Dirut menerima PMPHI Sumut untuk audiensi.

Keinginan untuk audiensi tersebut karena dilatarbelakangi aksi protes pendeta Pendeta Faber Manurung di Desa Pangombusan Kec. Pormaksian pada 20 April 2021, yakni protes kerusakan lingkungan dan menyetop kendaraan.

“Ya kami ingin tahu apa dan bagaimana sebenarnya masalah tersebut, apalagi tuntutan Pdt Faber Manurung juga sebagai Dosen di Universitas HKBP. Kalau benar benar PT TPL merugikan, kami akan ikut meminta PT TPL ditutup dan bila perlu kami ikut barisannya untuk bersuara,” kata Koordinator Wilayah PMPHI Sumut Drs Gandi Parapat, Senin (10/5/2021).

Menurutnya, PMPHI merasa perlu bertemu dengan Dirut PT TPL untuk mengetahui dan meminta data-data, terutama masalah yang disuarakan Pdt Faber Manurung. “Surat kami ke PT TPL baru kami kirim dan juga ke semua tembusan melalui TIKI. Menurut kami pendeta Faber Manurung selaku Dosen Universitas HKBP Nomensen patut diteladani atau diikuti jejaknya,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Dia menduga masalah yang dituntut Pendeta Faber Manurung sudah berlarut-larut. “Kami akan ikut mendukung pendeta Faber Manurung apabila tuntutannya sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Oleh karena itu, Kami membutuhkan data tentang masalah PT TPL di daerah yang dituntut dan disuarakan Pendeta Faber Manurung. Kami akan sampaikan ke publik hasil audiensi dengan PT TPL melalui media,” tambahnya. (SC03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *