Sumutcyber.com, Simalungun – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Simalungun Jasser Parade Gultom mengadakan Reses Masa Persidangan I Tahun 2021, di Nagori MarihatĀ Raja, Kecamatan Dolok Panribuan, Rabu (17/3/2021).
Turut hadir dalam kegiatan Reses tersebut, Camat Dolok Panribuan Septiaman Purba, mewakili Kapolsek Dolok Panribuan dan mewakili Danramil 09/TB,UPTD PSDA, Kesehatan, Pertanian dan Pendidikan, Tokoh masyarakat, Pemuda dan Agama, serta Pangulu Nagori (Kepala Desa) Marihat Raja, Marihat Marsada, Dolok Tomuan, Saribu Jawa dan Bandar Dolok.
Berbagai aspirasi disampaikan masyarakat kepada anggota DPRD Jasser Parade Gultom yang juga putra daerah dari Nagori Marihat Raja, seperti perbaikan saluran irigasi, infrastruktur, pengurusan akta catatan sipil, bantuan perbaikan rumah ibadah, serta kelangkaan dan harga pupuk bersubsidi di kios pengecer.
Seperti disampaikan A Siregar dan M Manik mewakil kelompok tani, kelangkaan dan harga pupuk bersubsidi saat menjadi polemik bagi petani serta berbagai aturan yang diterapkan saat menebus pupuk bersubsidi tersebut di setiap kios pengecer. “Kami harapkan agar permasalahan ini menjadi perhatian DPRD Simalungun khususnya Jasser Parade Gultom yang juga putra daerah ini,” pinta mereka.
Menanggapi hal tersebut, Jasser Parade Gultom langsung meminta Koordinator Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Dolok Panribuan Rolli Sidabutar yang turut hadir, untuk menjelaskan dengan panjang lebar walau tak mengurai solusi yang diharapkan warga sebagai petani.
Senada M Manik dan warga lainnya menyampaikan agar dana bantuan perbaikan rumah ibadah dapat ditampung dan dianggarkan melalui dinas terkait, dan juga perbaikan saluran irigasi yang saat ini banyak rusak, serta perbaikan infrastruktur dari Simpang Kawat hingga perbatasan Kecamatan Tanah Jawa yang saat ini kondisinya rusak parah. “Mohon agar ini menjadi perhatian anggota DPRD Jasser Parade Gultom,” ucap mereka menyampaikan dalam sesi tanya jawab.
Menanggapi aspirasi tersebut Jasser Parade Gultom mengatakan akan menampung setiap aspirasi yang disampaikan, karena tujuan reses DPRD untuk menampung aspirasi masyarakat (konstituen) di setiap daerah pemilihan.
“Aspirasi ini nantinya akan kami sampaikan kembali saat rapat di dewan dan menghadirkan masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sebagai eksekutif. Tidak semua aspirasi dapat terealisasi secara bersamaan, karena harus disesuaikan dengan anggaran daerah,” ujar Jasser.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada semua undangan yang hadir pada reses pertama saya sebagai anggota dewan setelah dilantik tahun lalu menjadi anggota DPRD Simalungun Pengganti Antar Waktu (PAW),” ungkap Jasser sekaligus mengakhiri kegiatan Reses tersebut.
Tampak kegiatan reses tersebut menerapkan protokol kesehatan dengan mengunakan masker, faceshild, dan menyediakan tempat mencuci tangan. (SC-Firma)