Guru dan Siswa Pakpak Bharat Antusias Ikuti Metode Belajar Gasing Di IT DEL

Sumutcyber.com, Pakpak Bharat – Memasuki Minggu Kedua, 30 orang peserta dari Kabupaten Pakpak Bharat yang terdiri dari guru pembimbing dan siswa sangat antusias mengikuti kegiatan pelatihan pembelajaran matematika dengan metode Gampang Asyik dan Menyenangkan di Institut Teknologi Del (IT DEL)

Pembelajaran yang dilaksanakan Institut Teknologi Del (IT DEL) sebuah perguruan tinggi swasta yang berkedudukan di Desa Sitoluama Kecamatan Laguboti Kabupaten dijadwalkan selama sebulan.

Kegiatan ini merupakan program Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor untuk dapat meningkat mutu pendidikan di Kabupaten Pakpak Bharat serta komitmen penuh untuk meningkatkan kualitas  pendidikan di Kabupaten Pakpak Bharat menjadi lebih baik dari sebelumnya, sesuai dengan visi misinya.

Kegiatan metode Gasing ini diharapkan para guru bisa mengaplikasikannya kepada siswa  serta guru lainnya seperti numerisasi/matematika/perhitungan terutama penjumlahan, perkalian, pengurangan dan pembagian.

Melalui pembelajaran metode Gasing ini, siswa nantinya dapat menerima pelajaran dengan baik serta kwalitas pendidikan akan meningkat di Kabupaten Pakpak Bharat.

Sebelumnya, Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor memberikan motivasi kepada seluruh peserta, Rabu (01/12), di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Pakpak Bharat, Komplek Perkantoran Sindeka, Salak, Kab Pakpak Bharat.

Metode Gasing adalah suatu metode pembelajaran matematika dengan langkah demi langkah yang membuat anak menguasai matematika secara gampang, asyik dan menyenangkan. Kunci metode gasing ini proses langkah demi langkah, yang disusun sedemikian rupa sehingga penguasaan materi dibangun dari pemahaman materi sebelumnya, pentingnya proses langkah demi langkah dalam metode gasing tercermin sewaktu anak-anak belajar suatu topik, mengingat ada titik kritis yang harus mereka lewati setelah mencapai titik kritis para siswa tidak akan sulit lagi mengerjakan soal dalam topik tersebut.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pakpak Bharat, Manihar Tumanggor, mengatakan kegiatan ini merupakan komitmen tinggi dari Bupati pakpak Bharat dalam bidang pendidikan sehingga berbagai upaya dilakukan untuk meningkatkan pendidikan di Kabupaten kita ini baik berupa lobi lobi atau lainnya yang penting tujuan dari bapak Bupati Franc adalah bagaimana pendidikan di Kabupaten Pakpak Bharat ini bisa berubah menjadi lebih baik” terang Manihar Tumanggor.

Adapun peserta yang diberangkatkan adalah sebanyak 30 orang diantaranya 15 guru pembimbing yaitu Jekson Tumanggor, S.pd, Erwin Banurea, S.pd.SD, Ingot Manullang, S.pd, Ramlan Berutu, S.pd, Darmawan solin, S.pd, Fahrijal Maha S.pd, Rocky Ramadan Boangmanalu, Reminta Berutu, S.pd.SD, Resida Boangmanalu, S.pd, Robert Padang, Arifinna Banurea, S.pd.SD, Piader Berutu, Jansen Solin, Sabar Berutu dan Mian Binsar Bancin.

Sementara 15 orang siswa yang berasal dari berbagai sekolah dasar yang ada di lingkup Pemkab Pakpak Bharat.dan yang rata-rata duduk di kelas V SD yaitu: Credo Deodatus Pandiangan asal SD swasta Santo Vinsensius,  Aldo Hasugian asal SDN 030412 Salak, Morya Gracia L. Tobing asal SD Inpres 030434 Kerajaan, Kevin Matondang asal SDN 030419 Penjaratan, Jamot Parsaoran Berutu asal SDN 030434 Pengegean.

Selanjutnya, Riski Sawal Manik, SDN 035945 Mbinalun, Sahpen Berutu asal SDN,034815 Singgabur, Epalina Berutu, asal SDN 030429 Namuseng, Oktaviana Padang asal SDN 030429 Jambu, Repinaldi Berutu, asal SDN 037998 Mungkur, Yulianti Manik asal SDN 037997 Sigalanggang, Memo Enjoy Bancin, asal SDN Peaserpo, Samuel Lolo Kitamammo Sinamo asal SDN 033933 Tinada, Olivia Chrenhafuk Sinamo asal SDN 030428 Tinada dan Febri Johan Padang, SDN Sp 1 Sibagindar. (SC-Dem)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *