• Tentang Kami
  • Privacy Policy
  • Terms & Conditions
  • Pedoman Media Siber
SUMUTCYBER.COM
Minggu, 2 April 2023
  • Home
  • Medan
  • Sumut
    • Asahan
  • Nasional
  • Internasional
  • Advertorial
  • Olahraga
  • Ragam
  • Teknologi
  • Opini
  • Video
No Result
View All Result
SUMUTCYBER.COM
No Result
View All Result
Home Medan

Sistem Tilang Elektronik Sudah Terintegrasi dan Terhubung dengan Teknologi Informasi Milik Pemko Medan

by Redaksi
11:40 AM, 3 Juli 2022
in Medan
0 0
Sistem Tilang Elektronik Sudah Terintegrasi dan Terhubung dengan Teknologi Informasi Milik Pemko Medan

Petugas Polantas juga dibekali kamera handphone atau ETLE Mobile dalam penindakan pelanggaran. (Istimewa)

Share on FacebookShare on TwitterWhatsapp Share

Sumutcyber.com, Medan – Sistem tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) Nasional Presisi Ditlantas Polda Sumatera Utara (Sumut) kini telah terintegrasi dan terhubung dengan jaringan dan perangkat teknologi informasi milik pemerintah Kota Medan Sumut.

“ETLE ini terhubung dengan data besar yang di antaranya adalah data kendaraan nasional, data pengemudi nasional, bank dan instansi lain, seperti pemerintah daerah Kota Medan ini. Dalam implementasinya, ETLE dapat menindak semua kendaraan yang melanggar baik dari wilayah kota Medan maupun dari luar wilayah. Jadi ETLE ini merupakan sistem yang terintegrasi secara nasional,” kata Dirlantas Polda Sumut, Kombes Pol Indra Darmawan Iriyanto, Sabtu (2/7/2022).

Menurut Indra, dengan beroperasinya sistem ETLE di Kota Medan ini, baik yang ETLE statis maupun ETLE Mobile dengan perangkat cerdas handphone, diharapkan membentuk budaya tertib berlalu lintas untuk mengurangi pelanggaran yang berpotensi mengakibatkan masalah lalu lintas. “Apalagi dalam penegakan hukum di Kota Medan ini kami juga membangun sinergitas dengan pemerintah daerah dalam hal penertiban parkir liar melalui sistem ETLE,” imbuhnya.

Dengan dimulainya pemberlakuan operasional sistem tilang elektronik atau ETLE, baik ETLE statis maupun ETLE Mobile di kota Medan, Ditlantas Polda Sumut siap memperkuat operasional di lapangan sebagai upaya terselenggaranya tertib berlalu lintas bagi masyarakat pengguna jalan.

Baca Juga:

Jurnalis Medan Iftar Bersama JNE

UHN Medan dan UGM Yogyakarta Sepakati Kerja Sama

Jernih Sumut Apresiasi Dirut Tirtanadi Rekrut 100 Pegawai Guna Menunjang Program Kerja

Penerapan ETLE di kota Medan, ujar Indra, selain memasang kamera statis, petugas polantas juga dibekali kamera handphone atau ETLE Mobile dalam penindakan pelanggaran. Tilang ETLE Mobile ini digunakan di area yang tidak tersedia kamera ETLE statis. Dengan adanya ETLE mobile ini, penertiban lalu lintas di area yang tidak terdapat kamera ETLE statis juga dapat dilaksanakan.

Menurut Indra, polisi secara rutin akan berpatroli dan memotret pelanggar lalu lintas menggunakan handphone khusus. Jenis pelanggaran yang bisa ditindak oleh ETLE Mobile menggunakan handphone ini bersifat tematik, seperti tidak menggunakan helm, boncengan bertiga, melawan arus, pelanggaran rambu dilarang parkir, dan pelanggaran kasatmata lainnya.

Pada hari Rabu, 29 Juni 2022, telah dimulai proses sosialisasi penindakan melalui perangkat cerdas handphone, baik itu untuk penindakan pelanggaran parkir, tidak menggunakan helm dan juga melawan arus. Lokasi yang diujicobakan meliputi jalan Cirebon dan jalan Sisingamangaraja Kota Medan. Dalam ujicoba ini penindakan bersifat simpatik dan belum memberikan sanksi denda. Dalam proses uji coba selama 30 menit, tercapture 297 pelanggar yang tertangkap oleh perangkat ETLE Mobile ini.

Dikatakan, petugas yang menggunakan perangkat ETLE Mobile memiliki kualifikasi sebagai penyidik dan penyidik pembantu. Petugas punya otoritas khusus sesuai dengan sprint (surat perintah) dari atasannya untuk melakukan pengambilan gambar menggunakan perangkat elektronik yang memang di dalamnya sudah jelas lokasinya. Jam peristiwa pelanggarannya jam berapa, kemudian ada longitude latitudenya (garis lintang-garis bujur) itu jelas semuanya.

Gambar pelanggaran yang telah diambil petugas dikirim ke back office (admin) atau Command Center untuk dilanjutkan dengan pengiriman surat konfirmasi.

Di sisi lain, penerapan e-parking merupakan salah satu strategi yang dilakukan Wali Kota Medan Bobby Nasution untuk menghadirkan transparansi pendapatan parkir dimana hal ini juga akan mengoptimalkan potensi penerimaan daerah dari retribusi parkir. Dengan memanfaatkan teknologi digital dalam pengelolaan parkir diharapkan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor perparkiran akan membantu pembangunan daerah.

“Sinergitas dalam hal penegakan hukum dalam upaya membangun ketertiban dan meningkatkan pendapatan daerah ini diharapkan dapat berjalan efektif dan didukung semua pihak, demi mewujudkan kota cerdas di Medan,” tandasnya. (SC04)

Tags: ETLE Beroperasi di MedanTilang DigitalTilang ElektronikTilang Pakai Kamera HP
ShareTweetSendShareSend
Previous Post

Teknologi 4.0 MOTI Siap Jadi Bagian dari Lifestyle di Indonesia

Next Post

Penembak Warga Deliserdang Ditangkap, Motifnya Sakit Hati

Related Posts

Operasi Zebra 2022 Dimulai 3 Oktober, Polisi Dilarang Lakukan Tilang Manual
Nasional

Operasi Zebra 2022 Dimulai 3 Oktober, Polisi Dilarang Lakukan Tilang Manual

7:38 AM, 1 Oktober 2022
Cek Di Sini! Ratusan Mobil dan Sepedamotor Parkir Sembarangan di Medan Kena Tilang Elektronik
Headline

Cek Di Sini! Ratusan Mobil dan Sepedamotor Parkir Sembarangan di Medan Kena Tilang Elektronik

8:44 PM, 23 Agustus 2022
Medan

ETLE Statis dan ETLE Mobile Siap Beroperasi di Kota Medan

4:28 PM, 27 Juni 2022
Nasional

Terapkan E-TLE, Korlantas: Hanya Polisi Tertentu Bisa Tilang Pakai HP

5:14 AM, 3 Juni 2022
Headline

14 Provinsi Sudah Terintegrasi Tilang Digital

11:58 PM, 26 Maret 2022
Headline

Resmi Dilaunching, 12 Polda Terapkan Tilang Elektronik, Termasuk Sumut

2:29 PM, 23 Maret 2021
Load More
Next Post
Penembak Warga Deliserdang Ditangkap, Motifnya Sakit Hati

Penembak Warga Deliserdang Ditangkap, Motifnya Sakit Hati

Tragedi Pohon Tumbang, Wakil Ketua Komisi IV DPRD Medan, Rudiawan Sitorus: Utamakan Keselamatan Rakyat

Tragedi Pohon Tumbang, Wakil Ketua Komisi IV DPRD Medan, Rudiawan Sitorus: Utamakan Keselamatan Rakyat

Discussion about this post

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Mulai Hari Ini Vaksinasi di Medan Di Pusatkan di 41 Puskesmas

Mulai Hari Ini Vaksinasi di Medan Di Pusatkan di 41 Puskesmas

7:21 PM, 31 Agustus 2021
Jelang Perubahan Arus Lalu Lintas di 13 Ruas Jalan di Medan, Dishub Pasang Rambu Baru dan Perlengkapan Jalan

Perubahan Arus di 13 Ruas Jalan Kota Medan Dimulai, Masyarakat: Bingung Awak Bah, Mana Barat Mana Timur!!

6:16 AM, 19 November 2022
Perubahan 12 Jalur Lalu Lintas di Medan, Berikut Nama Ruas Jalannya

Perubahan 12 Jalur Lalu Lintas di Medan, Berikut Nama Ruas Jalannya

11:12 PM, 11 November 2022
Mau Naik Bus Trans Metro Deli, Gunakan Sumut Card

Mau Naik Bus Trans Metro Deli, Gunakan Sumut Card

5:02 PM, 27 November 2020
Perpustakaan Nasional RI, Gelar Kegiatan Peningkatan Indeks Literasi Masyarakat, Dengan Pemerintah Kabupaten Asahan

Perpustakaan Nasional RI, Gelar Kegiatan Peningkatan Indeks Literasi Masyarakat, Dengan Pemerintah Kabupaten Asahan

BPK RI Perwakilan Sumatera Utara Laporkan Hasil Pemeriksaannya Kepada Plh. Bupati Asahan

BPK RI Perwakilan Sumatera Utara Laporkan Hasil Pemeriksaannya Kepada Plh. Bupati Asahan

Disdukcapil Asahan Raih Peringkat II Lomba Registrasi Penduduk Se-Sumut

Disdukcapil Asahan Raih Peringkat II Lomba Registrasi Penduduk Se-Sumut

Harumkan Nama Sumut di Tingkat Nasional, Pemprovsu Apresiasi Kafilah MTQN

Harumkan Nama Sumut di Tingkat Nasional, Pemprovsu Apresiasi Kafilah MTQN

Jurnalis Medan Iftar Bersama JNE

Jurnalis Medan Iftar Bersama JNE

1:08 AM, 2 April 2023

Sedih Tidak Berlaga di Piala Dunia U-20, Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia

12:29 AM, 2 April 2023

Pengajuan Tunjangan Insentif Guru Madrasah Bukan PNS Dibuka hingga 7 April, Simak Caranya!

8:03 PM, 1 April 2023
UHN Medan dan UGM Yogyakarta Sepakati Kerja Sama

UHN Medan dan UGM Yogyakarta Sepakati Kerja Sama

2:11 PM, 1 April 2023
  • Tentang Kami
  • Privacy Policy
  • Terms & Conditions
  • Pedoman Media Siber
Penerbit: PT Berkah Sumut Media

©2020 SUMUTCYBER.COM

No Result
View All Result
  • Home
  • Medan
  • Sumut
    • Asahan
  • Nasional
  • Internasional
  • Advertorial
  • Olahraga
  • Ragam
  • Teknologi
  • Opini
  • Video

©2020 SUMUTCYBER.COM

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist