Senegal vs Belanda: Sadio Mane Absen, Cobaan Besar Singa Teranga, Berkah Bagi Tim Orange

Sumber: fifa.com/fifaplus/id

Sumutcyber.com, Qatar – Absennya pemain bintang Senegal, Sadio Mane akibat cedera menjadi kabar gembira bagi bagi Timnas Belanda.

Singa Teranga (julukan Timnas Senegal) tanpa Sadio Mane, pemain Bayern Munchen ini ibarat seperti mendapatkan cobaan besar. Sebab, Sadio Mane Sadio Mane memiliki peran penting dalam setiap pertandingan Senegal, salah satunya ketika Senegal menjadi juara Piala Afrika atau Africa Cup of Nations 2021.

Dia menyumbangkan tiga gol dan dua assist dari tujuh penampilan di Piala Afrika tersebut. Selain itu, Mane juga memiliki peran penting dalam kelolosan timnas Senegal ke Piala Dunia 2022 Qatar.

Begitupun, pelatih Aliou Cisse yakin  pemain-pemainnya bisa percaya diri sekalipun sudah tidak ada lagi Sadio Mane dalam skuad mereka. Berikut pemain Senegal yang dibawa ke Qatar:

Bacaan Lainnya

Kiper: Edouard Mendy, Alfred Gomis, Seny Dieng.

Bek: Fode Ballo-Toure, Pape Abdou Cisse, Abdou Diallo, Ismail Jakobs, Kalidou Koulibaly, Formose Mendy, Youssouf Sabaly.

Tengah: Pathe Ciss, Krepin Diatta, Idrissa Gana Gueye, Pape Gueye, Cheikhou Kouyate, Mamadou Loum Ndiaye, Nampalys Mendy, Moustapha Name, Pape Matar Sarr.

Depan: Boulaye Dia, Famara Diedhiou, Bamba Dieng, Nicolas Jackson, Iliman Ndiaye, Ismaila Sarr

Belanda

Dilansir dari laman merdeka.com, Belanda (Tim Orange) akan tampil dengan skuat terbaiknya dan di atas kertas lebih diunggulkan dari Senegal. Terlebih Senegal harus merelakan bintang mereka Sadio Mane harus absen karena cedera yang dialami.

Momen ini menjadi kesempatan bagi Belanda untuk mengamankan poin penuh. Belanda diprediksi akan mengombinasikan komposisi pemain muda dan senior di pertandingan nanti.

Skuad asuhan Louis Van Gaal tentu akan tampil all out demi menempel Ekuador yang menang di laga perdana menghadapi Qatar. Apalagi, Van Gaal dikenal dengan pelatih yang jeli dalam memanfaatkan pemain muda di skuadnya. Terbukti, Belanda kali ini banyak memanggil nama-nama baru yang minim caps Internasional.

Belanda juga dikenal kuat dalam pertahanannya. Pada babak kualifikasi, mereka hanya kebobolan 8 dari 10 pertandingan. Trio Virgil Van Dijk, Matthijs de Ligt, dan Stefan de Vrij adalah alasan kuatnya pertahanan Oranje.

Meski begitu, Belanda kemungkinan akan tampil tanpa dua pemainnya yang alami cedera yaitu Marten de Roon dan Memphis Depay.

Berikut pemain Belanda di Piala Dunia Qatar:

Kiper: Justin Bijlow, Remko Pasveer, Andries Noppert

Bek: Virgil van Dijk, Nathan Ake, Daley Blind, Jurrien Timber, Denzel Dumfries, Stefan de Vrij, Mathijs de Ligt, Tyrell Malacia, Jeremie Frimpong.

Tengah: Frenkie de Jong, Steven Berghuis, Davy Klaassen, Teun Koopmeiners, Cody Gakpo, Marten de Roon, Kenneth Taylor, Xavi Simons.

Depan: Memphis Depay, Steven Bergwijn, Vincent Janssen, Luuk de Jong, Noa Lang, Wout Weghorst. (SC03/berbagai sumber)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *