oleh

Pemkab Toba Berikan Hadiah Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi Warga yang Berulang Tahun

-Sumut-528 Dilihat

Toba – Pemerintah Kabupaten Toba terus berinovasi dalam meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Melalui Dinas Kesehatan Toba, program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) digulirkan bagi setiap warga yang berulang tahun.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Toba, dr. Freddi Seventry Sibarani, menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, khususnya dalam upaya promotif dan preventif.

“Melalui PKG, kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya hidup sehat. Dengan melakukan pemeriksaan kesehatan sebelum sakit, kita dapat mencegah penyakit dan pada akhirnya meningkatkan produktivitas serta kesejahteraan masyarakat,” ujar Freddi, Selasa (11/2/2025).

Menurutnya, kesehatan yang terganggu akan berdampak pada seluruh aspek kehidupan, termasuk menurunnya aktivitas dan terganggunya perekonomian. Selain itu, biaya pengobatan yang harus dikeluarkan juga menjadi faktor yang perlu dipertimbangkan.

“Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas kesehatan yang tersedia di puskesmas. Pemerintah juga terus berkomitmen meningkatkan sarana dan fasilitas pelayanan agar masyarakat terhindar dari berbagai penyakit,” imbuhnya.

Bagian dari Program Prioritas Nasional

Sekretaris Dinas Kesehatan Toba, Siti Nuraya Sirait, menyebut bahwa PKG merupakan salah satu Quick Win Presiden Prabowo Subianto.

“Sebagai langkah konkret untuk memastikan kesuksesan program ini, Kementerian Kesehatan telah menerbitkan aturan pelaksanaan PKG melalui Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor HK.01.07/MENKES/33/2025 tentang Petunjuk Teknis PKG Hari Ulang Tahun,” jelasnya.

Menurutnya, PKG adalah kado ulang tahun negara bagi rakyatnya, dengan tujuan mendeteksi dini masalah kesehatan, mencegah penyakit, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Program ini mulai dilaksanakan secara serentak sejak 10 Februari 2025 di seluruh puskesmas di Kabupaten Toba.

Pelaksanaan di Puskesmas

Di Puskesmas Parsoburan, Koordinator Kegiatan Purida Sitorus mengungkapkan bahwa pihaknya telah melayani empat warga yang berulang tahun.

“Bagi warga lainnya yang ingin mengikuti PKG pada hari ulang tahunnya, silakan datang ke puskesmas. Peserta juga akan dipandu untuk mengunduh aplikasi Satusehat Mobile di ponsel Android sebagai syarat pemeriksaan selanjutnya,” kata Purida.

Sementara itu, di Puskesmas Aek Natolu, dr. Betty Simanullang menyebutkan bahwa sudah 32 warga mengikuti program ini.

Di Puskesmas Laguboti, Daslan Simanjuntak mengungkapkan bahwa layanan PKG telah diberikan kepada 9 warga. Jenis pemeriksaan yang dilakukan mencakup tes kolesterol, gula darah, asam urat, serta pemeriksaan laboratorium seperti HIV, sifilis, HB, dan berbagai skrining kesehatan seperti kesehatan jiwa, gigi, telinga, serta EKG. (SC-JT)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *