Sel. Mei 7th, 2024

Launching Polisi RW, Kapolres Toba Minta Personil Lebih Dekat dengan Warga

By Redaksi Sep18,2023

Sumutcyber.com, Toba – Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, meminta seluruh personil yang baru saja dikukuhkan menjadi “Polisi RW” agar lebih dekat dengan warga masyarakat dalam menjalankan tugasnya sebagai pelayan, pengayom dan pelindung masyarakat.

Hal ini disampaikan oleh Taufiq Hidayat pada kegiatan apel sekaligus melaunching 100 personil Polres Toba menjadi “Polisi RW”, di Halaman Mapolres Toba, Senin (18/9/2023).

Taufiq menjelaskan, bahwa kehadiran “Polisi RW” untuk bermitra dengan masyarakat dalam mendeteksi dan mengidentifikasi tingkat permasalahan keamanan dan ketertiban di wilayah dusun desa serta menemukan solusi pemecahan masalahnya.

Selalu bersama dengan masyarakat dalam mengatasi setiap permasalahan sosial yang timbul dengan mengedepankan tindakan preventif dan preemtif, dalam mewujudkan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Toba, terutama menjelang Pilkades 2023 dan Pemilu 2024.

Apel kegiatan launching Polisi RW dihadiri oleh sejumlah PJU dan personil Polisi RW. (SC-JT)

By Redaksi

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *