Toba – Kepala UPT Puskesmas Pintupohan Meranti Ferawati mengungkapkan, kedepannya pelayanan kesehatan masyarakat di Kecamatan Pintupohan Meranti akan semakin baik dan lebih optimal.
Hal ini didukung oleh pembangunan sarana prasarana fasilitas kesehatan yang lama saat ini sedang dibangun sesuai prototype Kemenkes RI. “Ini kabar baik buat kita dan masyarakat disini. Pelayanan kesehatan nantinya akan semakin baik dari sebelumnya,” ucapnya.
Pejabat Pembuat Komitmen paket (PPK) pembangunan Puskesmas Pintupohan Meranti, Untung Sirait saat dikonfirmasi Kamis (8/8/2024) membenarkan pembangunan sudah dimulai sejak 9 Juli 2024 lalu hingga 150 hari kalender masa pekerjaan.
Paket kegiatan ini bersumber dari APBD DAK Pemkab Toba tahun anggaran 2024 sebesar Rp.5,1 miliar lebih. “Kita berharap, pihak rekanan dapat menyelesaikan pekerjaan sesuai kontrak,” imbuhnya.
Jogi, selaku pelaksana paket pekerjaan mengungkapkan pembongkaran bangunan lama sudah selesai. Selanjutnya pembangunan tembok penahan tanah tinggal finishing. “Saat ini sedang berlangsung pekerjaan tapak pondasi,” katanya. (SC-JT)