Bupati Asahan dan Forkopimda Ikuti Rakor Virtual Evaluasi PPKM Mikro

Sumutcyber.com, Kisaran – Bupati Asahan H. Surya bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Asahan, OPD terkait mengikuti rapat koordinasi secara virtual dengan pemerintah pusat di Ruang Utama Rumah Dinas Bupati Asahan, Senin (14/06/2021).

Rapat tersebut membahas evaluasi penanganan Covid-19 dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mikro.

Bacaan Lainnya

Pada Rakor ini Menteri Koordinasi dan Perekonomian RI Airlangga Hartarto, mengatakan kasus harian untuk covid-19 secara nasional saat ini meningkat.

Selanjutnya, dia mengatakan, bagi wilayah yang berzona merah diperlukan penambahan tempat tidur disetiap rumah sakit rujukan covid-19. Dan untuk pembelajaran dilakukan 100 persen secara daring.

Kemudian dia mengatakan, untuk mensukseskan pelaksanaan PPKM Mikro diharapkan TNI-Polri bersinergi dengan  Kepala Daerah dalam pelaksanaannya.

Sementara  Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengatakan, kepada Kepala Daerah dan unsur Forkopimda agar melakukan pengetatan pada setiap kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat.

Mendagri juga mengatakan, agar Kepala Daerah dan Unsur Forkopimda selalu melakukan Rakor tentang langkah-langkah atau strategi penanganan pencegahan  Covid-19 .

Sementara itu Saat ditemui usai mengikuti rapat virtual, Bupati Asahan meminta kepada seluruh lapisan masyarakat agar bersatu dan bersinergi dalam mengatasi wabah virus Covid-19. Ia meyakini, apabila semuanya ikut andil menanggulangi penyebarannya utamanya dalam mematuhi protokol Kesehatan (Prokes) maka upaya pemutusan mata rantai Covid-19 dapat berjalan Maksimal.

“Seperti kita ketahui  saat ini sebaran Covid-19 di Kabupaten Asahan mengalami kenaikan yang cukup signifikan , sehingga pemerintah pusat meminta setiap Kepala Daerah supaya memaksimalkan penerapan PPKM mikro  dengan berkolaborasi dengan  Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda),” ucap Bupati. (SC-Denny)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *