Adi Indra Nasution Terpilih Aklamasi Sebagai Ketua PGSI Asahan 2024-2028

Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI) Kabupaten Asahan menggelar Musyawarah Kabupaten (Muskab) di Kafe Barbara Kisaran pada Jum'at (31/5/2024). (Ist)

Asahan – Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI) Kabupaten Asahan menggelar Musyawarah Kabupaten (Muskab) di Kafe Barbara Kisaran pada Jum’at (31/5/2024).

Ketua PGSI Asahan yang lama Heru Setiawan mengucapkan terima kasih kepada KONI Asahan yang telah mendukung saat dirinya menjabat Ketua PGSI Asahan selama dua periode ini.

“Saya berharap nanti pengurus PGSI Sumut untuk memperhatikan kami yang jadi pengurus di daerah,” kata Heru.

Selanjutnya, Wakil Ketua Umum (Waketum) Bidang Organisasi KONI Asahan Soleh Marpaung berharap Muskab ini dapat menghasilkan pengurus PGSI nanti yang bisa membuat prestasi di tingkat yang lebih tinggi.

Bacaan Lainnya

“Kami KONI Asahan juga berharap pengurus yang baru nanti juga bisa mengirim atlet-atlet yang bisa memberikan prestasi di event olahraga. Kami KONI Asahan siap mendukung kegiatan PGSI di Kabupaten Asahan,” ujarnya.

Basri Sihotang, Wakil Ketua Harian Pengprov PGSI Sumut mengatakan, Kami berterima kasih kepada pengurus PGSI Asahan yang telah memberikan prestasi.

“Mudah-mudahan atlet atlet dari Asahan nanti dapat memberikan prestasi di PON dan event-event lainnya,” imbuhnya.

Dalam Muskab Pimpinan sidang yang di pimpin Basri Sitohang serta seluruh peserta yang mengikuti acara Muskab sepakat saudara Adi Indra Nasution terpilih secara aklamasi untuk memimpin Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI) Kabupeten Asahan priode 2024 -2028.

Adi Indra Nasution selaku Ketua PGSI Asahan terpilih mengucapkan terima kasih kepada peserta dan undangan yang hadir di Muskab PGSI ini. “Saya berharap bisa diberikan dukungan kepada saya dalam memimpin PGSI Kabupeten Asahan ini,” tutupnya.

Turut hadir pengurus Pengprov PGSI Sumut diantaranya Wakil Ketua Harian Basri Sitohang bersama rombongan, pengurus KONI Asahan, pengurus PGSI Asahan dan para tamu undangan. (SC-Denny)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *