Lomba Merangkai Bunga Meriahkan Pameran Bursa Tanaman Hias

PKK Medan Sunggal Raih Juara 1

Sumutcyber.com, Medan – Berbagai perlombaan digelar Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Medan dalam Pameran Bursa Tanaman Hias. Salah satunya lomba merangkai bunga yang digelar Sabtu (3/4/2021) di Taman Ahmad Yani Medan, yang diikuti seluruh TP PKK Kecamatan se – Kota Medan.

Lomba merangkai bunga ini semakin menambah kemeriahan Pameran Bursa Tanaman Hias yang  dibuka oleh Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution dan dihadiri Ketua TP PKK Kota Medan Kahiyang Ayu Muhammad Bobby Afif Nasution, kemarin (1/4/2021). Acara yang digelar dalam rangka peringatan HKG PKK ke-49 tingkat Kota Medan ini diharapkan dapat mengasah kreatifitas dan imajinasi ibu – ibu TP PKK Kecamatan dalam merangkai bunga.

Sebelum memulai lomba para peserta mendapatkan arahan dari panitia dan dewan juri yakni Fitri Akhyar dari TP PKK Kota Medan, Azwar dari Praktisi dan dari Profesional, Herlina Agustina. Sesuai dengan ketentuan, peserta diberi waktu 45 menit untuk merangkai bunga. Untuk peserta yang belum datang panitia memberikan kesempatan untuk mengikuti lomba, akan tetapi dengan catatan jumlah waktu tidak bisa ditambah.

Usai mendengar ketentuan, tepat pukul 10:00 Wib Lomba Merangkai Bunga dimulai. Dengan antusias para peserta yang terdiri dua orang dari setiap kecamatan mulai merangkai bunga. dari jumlah meja yang disediakan panitia untuk para peserta, hanya meja Kecamatan Medan Labuhan yang pesertanya tidak hadir dan mengikuti lomba tersebut.

Bacaan Lainnya

Salah seorang peserta lomba merangkai bunga, Ibu Nona dari TP PKK Kecamatan Medan Baru mengaku sangat senang dan bangga bisa mengikuti lomba. Karena selain mendapatkan ilmu juga dapat mengasah kemampuan dan kreatifitas dirinya dalam merangkai bunga.

“Saya hobi merangkai bunga, karenanya saya senang dan gembira dapat ikut lomba ini. Selain itu lomba ini juga dapat menambah kreatifitas ibu – ibu TP PKK lainnya. Harapannya saya dapat juara dalam lomba merangkai bunga yang digelar dalam rangka peringatan HKG PKK ini,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, salah satu juri, Azwar mengungkapkan, dewan juri memberikan penilaian dalam lomba merangkai bunga berdasarkan jenis rangkaian yang dibuat peserta baik itu ekabana maupun gaya eropa. keseluruhan peserta setelah dinilai kebanyakan mengambil rangkaian ekabana.

“Kriteria yang dinilai mulai dari gradasinya, kebersihan dan keindahannya. Kami berharap di tahun depan para peserta dapat lebih baik merangkai bunganya karena masih ada peserta yang oasis dan potnya masih kelihatan. Selain menilai kami juga memberikan masuka kepada peserta agar dapat lebih baik,” jelas Azwar.

Sementara itu Kadis Pertanian dan Perikanan Ikhsar Risyad Marbun mengungkapkan lomba merangkai bunga ini merupakan rangkaian lomba dalam Pameran Bursa Tanaman Hias yang digelar dalam rangka peringatan HKG PKK ke-49 tingkat Kota Medan. Peserta lomba berasal dari TP PKK Kecamatan se – Kota Medan.

“Melalui lomba ini diharapkan dapat mengasah kemampuan dan kreatifitas ibu – ibu TP PKK Kecamatan dalam merangkai bunga. Dalam lomba ini diambil 6 juara, mulai dari juara satu sampai dengan juara harapan 3. Kami melihat antusias peserta mengikuti lomba sangat tinggi sehingga menambah kemeriahan Pameran Bursa Tanaman Hias,” Kata Kadis Pertanian dan Perikanan Kota Medan.

Adapun pemenang lomba merangkai bunga adalah juara 1 diraih TP PKK Kecamatan Medan Sunggal, juara 2 diraih TP PKK Kecamatan Medan Baru dan TP PKK Kecamatan Medan Johor meraih juara 3. Sedangkan  harapan 1 diraih TP PKK Kecamatan Medan Denai, Harapan 2 diraih TP PKK Kecamatan Medan Kota dan Harapan 3 diraih TP PKK Kecamatan Medan Amplas.

Selain lomba merangkai bunga, dalam Pameran Bursa Tanaman Hias yang berlangsung sampai tanggal 9 April 2021 ini juga ada perlombaan Bunga Anggrek yang akan digelar pada Selasa (7/4). Lomba anggrek ini terbuka untuk umum, sehingga para peserta dari umum dapat mengikuti perlombaan tersebut. (SC03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *