Bahlil Lahadalia Resmi Terpilih Aklamasi sebagai Ketua Umum Golkar

Bahlil Lahadalia resmi menjabat sebagai Ketua Umum Partai Golkar setelah terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Nasional (Munas) XI Golkar yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Rabu (21/8/2024). (Sumber: partaigolkar.com)

Jakarta -Bahlil Lahadalia resmi menjabat sebagai Ketua Umum Partai Golkar setelah terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Nasional (Munas) XI Golkar yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Rabu (21/8/2024).

Dalam Munas tersebut, Bahlil merupakan satu-satunya calon ketua umum (caketum) yang diajukan dan telah lolos verifikasi. Wakil Ketua Umum Golkar, Adies Kadir, menegaskan dukungan penuh peserta Munas kepada Bahlil.

“Saya menanyakan kepada seluruh peserta Munas, apakah setuju menetapkan Bapak Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar periode 2024-2029?” tanya Adies Kadir di hadapan para peserta Munas.

“Setuju!” jawab serempak para peserta, disambut tepuk tangan meriah.

Bacaan Lainnya

Adies kemudian mengetuk palu sebagai tanda sahnya penetapan Bahlil sebagai Ketua Umum Golkar yang baru.

Dalam pantauan di lokasi, Munas berlangsung lancar tanpa adanya interupsi. Seluruh kader yang hadir dengan bulat mendukung Bahlil sebagai pemimpin partai berlambang pohon beringin ini.

Sebelumnya, Bahlil juga telah memaparkan visi dan misinya sebagai calon ketua umum dalam Munas tersebut. Selain itu, Sekretaris Munas Golkar, Ace Hasan Syadzily, menjelaskan bahwa seluruh peserta Munas telah melaksanakan rapat sesuai komisi masing-masing pada pagi hari sebelum penetapan Bahlil.

“Pada pagi ini, kegiatan Munas mencakup rapat komisi-komisi, yang terdiri dari Komisi Organisasi, Komisi Program Umum Partai Golkar, dan Komisi Pernyataan Politik & Rekomendasi,” kata Ace Hasan Syadzily kepada wartawan, dilansir dari laman partaigolkar.com, Rabu (21/8/2024).

“Setelahnya, Munas menetapkan Bapak Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Umum Terpilih, satu-satunya calon yang memenuhi persyaratan, terutama dukungan dari 30% pemilik suara Munas,” tambahnya.

Dengan demikian, Bahlil Lahadalia akan memimpin Partai Golkar untuk periode 2024-2029, menggantikan kepemimpinan sebelumnya. (SC03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *