Tim Bola Voli Putra Kecamatan Laguboti Raih Juara I TARKAM di Toba

Penyerahan piala kepada juara Bola Voli Putra Kejuaraan TARKAM tahun 2024 Kabupaten Toba. (Ist)

Toba – Tim Bola Voli Putra Kecamatan Laguboti meraih Juara I pada Kejuaraan Antar Kampung (TARKAM) 2024, usai mengalahkan Tim Kecamatan Silaen di babak final, Sabtu (17/8/2024).

Pada babak final yang digelar di Lapangan Voli Soposurung, kedua tim menyuguhkan permainan apik meski sempat dihentikan akibat digujur hujan deras.

Kedua tim terpaksa melakoni set kelima, setelah sebelumnya kedua tim imbang hingga set ke empat. Akhirnya set kelima dimenangkan Tim Laguboti, dan keluar menjadi Juara I.

Juara II diraih Kecamatan Silaen, disusul Kecamatan Uluan sebagai Juara III.

Bacaan Lainnya

Kepala Bidang Olahraga Dinas Pendidikan, Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Toba Tri Darma Putra Simanjuntak, usai upacara penghormatan pemenang, mengucapkan terimakasih kepada seluruh tim, official dan panitia atas keberhasilan penyelengaraan Kejuaraan TARKAM ini.

“Ke depannya, mari terus bersinergi untuk menggairahkan olahraga dengan menjunjung tinggi sportifitas, serta meminimalisir setiap potensi yang mengakibatkan perpecahan. Olahraga harus menjadi perekat persaudaraan bukan malah menjadi pemicu pertikaian. Dengan harapan agar olahraga kita maju dan berkembang, dan kita semua tentunya menjadi sehat,” katanya.

Selanjutnya, panitia menyerahkan piala, uang pembinaan dan sertipikat dari Kemenpora RI, bagi para juara.

Kejuaraan TARKAM tahun 2024 digelar di 100 kabupaten/kota Se-Indonesia, dimana Kabupaten Toba mendapat kepercayaan menyelenggarakan kejuaraan ini dengan mempertandingkan 4 cabang olahraga yakni Fun Run 5 K, Voli, Tenis Meja dan Senam.

Di nomor Bola Voli Putri, Juara I diraih Kecamatan Sigumpar, disusul Kecamatan Siantar Narumonda dan Balige sebagai Juara II dan III. (SC-JT)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *