Pakpak Bharat – Tim dari Dinas Perkebunan & Peternakan Provinsi Sumatera Utara Rita Harahap dan Boy, mengunjungi Kabupaten Pakpak Bharat untuk memonitor distribusi bantuan benih kopi dari Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Sumatera Utara.
“Kita patut berbangga dan berterima kasih atas perhatian dari Provinsi Sumatera Utara melalui Dinas Perkebunan dan Peternakan. Bantuan program pengembangan tanaman kopi telah tersalurkan, dan melalui kegiatan pengawasan mutu serta peredaran benih tanaman kopi, kita mendukung agroforestry di Kabupaten Pakpak Bharat,” ujar Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Pakpak Bharat, Adei Johan Banurea, SP, MP.
“Kita juga berterima kasih kepada Bupati Pakpak Bharat, Bapak Franc Bernhard Tumanggor, yang terus mendukung kegiatan ini. Semoga program dan kegiatan ini dapat berdampak pada peningkatan ekonomi petani kopi dan UKM kopi yang ada di Pakpak Bharat,” lanjut Adei Johan.
Kabupaten Pakpak Bharat telah menjalin hubungan dan kerjasama dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas komoditi tanaman perkebunan di Kabupaten Pakpak Bharat, salah satunya pada komoditi tanaman kopi.
Diketahui saat ini, kopi merupakan komoditi yang berkembang pesat di Kabupaten Pakpak Bharat dan menjadi salah satu komoditi unggul lokal yang harus diperhatikan pengembangannya dari hulu ke hilir. Nilai jual kopi yang saat ini sedang naik, mau tidak mau, terus mendorong minat para petani Pakpak Bharat untuk mengembangkan komoditi ini. Kebun kopi kian meluas di Kabupaten Pakpak Bharat yang memang sangat cocok untuk tanaman ini. (SC-Dem)