Sumutcyber.com, Medan – Satuan Brimob Polda Sumut lakukan pengamanan di Aula Tengku Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubernur Sumut Jalan Sudirman Medan, dalam rangka Pelantikan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Terpilih Pilkada 2020, Jumat (26/2/2021).
Pengamanan dan Sterilisasi dilakukan sejak pagi oleh tim Jibom dan juga tim Escape Detasemen Gegana Sat Brimob Polda Sumut.
Dalam kegiatan tersebut, Dansat Brimob Polda Sumut Kombes Pol Suheru S.I.K.,M.H. yang didampingi oleh Kabag Ops Kompol Heriyono meninjau langsung situasi pelantikan tersebut.
“Kita menurunkan 2 SSK Personil dalam pengamanan Pelantikan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah yang terbagi di 2 tempat yaitu Aula Tengku Rizal Nurdin dan Kantor DPRD Kota Medan,” ujar Dansat Brimob melalui Kabag Ops Sat Brimob Polda Sumut Kompol Heriyono.
Dihimpun dari Diskominfo Sumut untuk Sesi pertama dilaksanakan pada pukul 08:00 Wib. Adapun kepala daerah dan wakil kepala daerah yang dilantik oleh Gubernur Sumut Edy Rahmayadi adalah Kota Medan, Kota Binjai, Kota Tanjung Balai, Kabupaten Asahan, Kabupaten Serdang Bedagai dan Kabupaten Humbang Hasundutan.
Sedangkan untuk Sesi kedua pada pukul 14:00 Wib adalah Kota Sibolga, Kabupaten Pakpak Barat, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Kabupaten Tapanuli Selatan dan Kabupaten Toba. (SC03)