Sumutcyber.com, Sergai– Bus Toyota Hiace BK 7705 PK bertabrakan dengan kereta api di perlintasan tanpa palang pintu di Dusun I Desa Sei Buluh Kecamatan Perbaungan Kab. Serdangbedagai (Sergai), Kamis (23/6/2022) sore.
Dalam kejadian tersebut, 5 penumpang Bus Toyota Hiace dikabarkan meninggal dunia dan 9 orang penumpang lainnya selamat.
Berikut daftar korban meninggal:
1. Syarifuddin (49/sopir), warga Kampung Nangka, Dusun VIII, Desa Aracondong, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat
2. Djui (69) warga Jalan S Parman, Gang Harapan No 6, Kelurahan Petisah Hulu, Kecamatan Medan Baru, Kota Medan.
3. Susy Erlinawaty (64) warga Jalan Kelapa No 8 L, Komplek Pondok Kelapa, Kelurahan Silalas, Kecamatan Medan Barat, Kota Medan.
4. Minari (68) warga Komplek Citra Land Gama City Bahamas, Blok H2H No 3, Kecamatan Percut Seituan.
5. Tio Gek Sam (69) warga Jalan Pemuda No 78., Kelurahan Pekan Tanjung Pura, Kecamatan Tanjung Pura, Kabupaten Langkat.
Kapolres Sergai AKBP Ali Machfud melalui Kanit IPDA Ramadhan selaku Kanit Gakkum Satlantas Polres Serdangbedagai menjelaskan, pada saat itu Bus Toyota Hiace warna putih datang dari arah Desa Sei Naga Lawan hendak menuju ke Medan.
Namun saat di TKP diduga pengemudi minibus tidak melihat kereta api barang yang datang dari arah Tebing Tinggi menuju Medan, sehingga tabrakan tidak terhindarkan.
Sebelum kejadian menurut informasi yang didapat, warga sekitar sempat meneriaki pengemudi Bus Toyota Hiace, namun hal ini tidak didengar si pengemudi, sehingga tabrakan maut tidak terhindarkan.
“Untuk saat ini seluruh korban penumpang Bus Toyota Hiaceh BK 7705 PK yang tertabrak kereta api kini sudah kita bawa langsung kerumah Sakit Umum Trianda Bengkel Kecamatan Perbaungan untuk dilakukan perawatan utama,” kata Ramadhan. (SC-Zul)