Direktur RSUD Salak Bantah Terciduk Main Judi: Itu Tidak Benar

dr. Manuturi Situmorang.

Sumutcyber.com, Pakpak Bharat – Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Salak, Kabupaten Pakpak Bharat, dr. Manuturi Situmorang menyesalkan adanya pemberitaan salah satu media online yang menuding dirinya terciduk lagi berjudi di salah satu lokasi di Salak.

Menanggapi hal tersebut, dr. Manuturi Situmorang saat dikonfirmasi awak media di ruang kerjanya, Rabu (24/11/2021) mengaku kecewa terkait pemberitaan salah satu media online yang dinilainya tendensius.

“Terkait pemberitaan yang beredar di salah satu media online yang katanya saya terciduk sedang berjudi, itu adalah tidak benar”, tegas dr. Manuturi Situmorang.

Lebih lanjut, dirinya kepada sejumlah media menyampaikan sudah hampir satu tahun tidak pernah nongkrong di kedai apa lagi sampai bermain judi, dirinya merasa terganggu dengan judul dan isi pemberitaan tersebut.

Bacaan Lainnya

“Mohonlah rekan-rekan media dalam menyajikan berita harus sesuai dengan prosedur, jangan mencampur aduk berita opini dan tendensius, harus cek dan ricek kebenaran informasinya  biar berita tersebut akurat dan berimbang jadi tidak terkesan hoaks”, tegasnya. (SC-Dem)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *