Menu

Mode Gelap
M. Rahmaddian Shah Lantik Pengurus PAC PP Medan Area Periode 2023-2026 Sarana dan Prasarana SDN Sitarak di Nassau Semakin Baik Jalan Nasional Sidikalang-Dolok Sanggul Terputus Akibat Longsor, Lalu Lintas Dialihkan Naslindo Sirait Hadiri Launching Pemetaan Kerawanan Pilkada 2024 Pakpak Bharat Terpilih Menjadi Kabupaten MPP Digital dari KemenPAN-RB Tingkatkan PAD, Bapenda Kota Medan Tagih Rp10,7 Miliar dari Wajib Pajak di 4 Kecamatan dalam 5 Hari

Sumut

Eddy Berutu Wujudkan Impian Warga Dairi Bertemu Pak Jokowi

badge-check


					Eddy Begitu saat bersama Presiden Jokowi beberapa waktu lalu. (Ist) Perbesar

Eddy Begitu saat bersama Presiden Jokowi beberapa waktu lalu. (Ist)

Dairi – Pembicaraan politik di Kabupaten Dairi semakin hangat menjelang Pilkada 2024. Warga kini membahas keberhasilan Bupati Eddy Berutu yang berhasil mendatangkan Presiden ke tanah Dairi.

Hal ini terungkap dalam perbincangan masyarakat pada Senin (23/9/2024) di Kecamatan Sitinjo, Kabupaten Dairi. Masyarakat mengenang bahwa selama era Bupati sebelumnya, kunjungan Presiden ke Dairi belum pernah terjadi.

“Sepanjang sejarah, baru kemarin ada Presiden datang. Bayangkan, sejak merdeka 1945, baru di zaman Pak Ekab (sapaan Eddy Berutu) Presiden Indonesia mau berkunjung ke Dairi,” ungkap Rita Br. Bako dan Martin Rangga Simamora, warga Panji Bako Dairi.

Rita Br. Bako juga mengenang dengan antusias bahwa kedatangan Presiden Jokowi pada 3 Februari 2022 lalu disambut meriah oleh masyarakat Dairi. Dia menilai momen ini sebagai capaian fenomenal dan mendukung Eddy Berutu untuk terpilih kembali memimpin Dairi pada Pilkada 27 November mendatang.

“Itu luar biasa. Presiden mau datang, jika tidak ada usaha keras dari Bupati, rasanya tidak mungkin terjadi. Kita harus akui ini adalah yang pertama kali di zaman beliau. Maju terus, Pak Ekab! Kami dukung dua periode,” harap Rita Br. Bako dan Martin Rangga Simamora.

Diketahui, kedatangan Presiden Jokowi saat itu disambut tumpah ruah masyarakat Dairi di jalanan. Jokowi berkunjung dalam rangka pembagian sertifikat tanah kepada 600 warga Dairi.

Eddy Keleng Ate Berutu kini maju untuk periode kedua 2020-2025. Berpasangan dengan Depriwanto Sitohang, ia bersaing dengan empat pasangan lainnya yang telah mendaftar ke KPU. (SC-Romi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Sarana dan Prasarana SDN Sitarak di Nassau Semakin Baik

12 Oktober 2024 - 17:51

Jalan Nasional Sidikalang-Dolok Sanggul Terputus Akibat Longsor, Lalu Lintas Dialihkan

12 Oktober 2024 - 12:41

Naslindo Sirait Hadiri Launching Pemetaan Kerawanan Pilkada 2024

12 Oktober 2024 - 09:52

Pakpak Bharat Terpilih Menjadi Kabupaten MPP Digital dari KemenPAN-RB

12 Oktober 2024 - 09:44

Pemkab Asahan Gelar HUT Koperasi ke-77

12 Oktober 2024 - 07:12

Trending di Sumut