Sab. Mei 4th, 2024

Dubes dan Konjen India Tanam Mangrove

By Redaksi Okt12,2023

Sumutcyber.com, Medan – Duta Besar (Dubes) India untuk Indonesia dan Timor-Leste Mr Sandeep Chakravorty meresmikan Gandhi Vatika di Pantai Mangrove, Palu Merbau, Desa Tanjung Rejo, Kecamatan Percut Seituan Deliserdang, Sabtu (7/10/2023).

Bersamaan dengan itu, didampingi Konsul Jenderal India di Medan Shubham Singh, menanam mangrove di sekitar Taman Gandhi tersebut.

Kegiatan diikuti sejumlah korps diplomatik di antaranya Konsul Kehormatan Timor Leste Irwansyah, Konsul Kehormatan Jerman Daniel Adhiyaksa Darmadi tokoh masyarakat Parlindungan Purba.

Dalam sambutannya, Mr Sandeep Chakravorty mengatakan, Gandhi Vatika adalah sebagai momentum mengingat jasa Bapak Bangsa India bagi dunia.

“Mahatma Gandhi tidak hanya menginspirasi Bangsa India untuk merdeka dari segala keterbelakangan hingga mengantar ke kemerdekaan tapi memberi contoh bahwa jalan damai yang dipilih Gandhi adalah yang terbaik dalam kehidupan. Dari masa lampau hingga kini dan ke depan,” paparnya.

Dubes menyebut satu kutipan Mahatma Gandhi yang sangat menginspirasi yakni Hiduplah dengan Sederhana Agar Orang Lain Juga Dapat Hidup dengan Sederhana.

“Filosofi tersebut mengakar dan berakar pada kehidupan yang sederhana, dapat memberikan dampak positif pada kehidupan semua orang, mendorong perdamaian dan kesopanan,” tegasnya.

Mr Sandeep Chakravorty mengutip inisiatif terbaru India, “Mission LiFE,” atau “Lifestyle For Environment,” yang didukung Perdana Menteri Narendra Damodardas Modi yang mendorong individu untuk mengadaptasi gaya hidup mereka guna melindungi lingkungan demi kebaikan generasi mendatang.

Khusus mangrove, Shubham Singh, mengatakan jenis yang ditanam melengkapi tanaman mangrove yang telah ada. Ragam jenis pepohonan yang dimaksudkan mencegah abrasi dan menguatkan struktur tanah rawa-rawa tersebut sebagai bagian saringan air.

Di daerah itu sebelumnya sudah ada jenis mangrove seperti api-api, pepada, bakau, lacing, nyirih, nipah, teruntum dan buta-buta. (SC06)

By Redaksi

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *