Sambut HUT Bhayangkara ke-76, Polres Taput Bakti Sosial di Lumban Rihit Desa Hutauruk Sipoholon

Sumutcyber.com, Tapanuli Utara – Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke- 76 pada 1 Juli 2022 mendatang, Polres Tapanuli Utara melakukan beberapa kegiatan yaitu bakti sosial, bakti kesehatan, sunatan massal serta pemberian bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu.

Kapolres Tapanuli Utara AKBP Ronald FC Sipayung SH. SIK. MH. mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan merupakan salah satu upaya untuk mendekatkan diri kepada masyarakat serta membangun kepercayaan (Trust Building ) bahwa polri selalu ada ditengah-tengah masyarakat dan bukan untuk dilayani melainkan melayani.

“Untuk hari ini, Senin (20/6), bakti sosial khusus untuk personil Polres di pusatkan di dusun Lumban Rihit Desa Hutauruk Hasundutan Kecamatan Sipoholon. Salah satu kegiatan yang dilaksanakan yaitu bakti sosial pemberian bantuan sembako dari Kapolda Sumut Irjen Pol Drs Panca Putra RZ Simanjuntak  terhadap 127 orang warga yang kurang mampu dan 2 buah kursi roda bagi penyandang disabilitas,” kata AKBP Ronald FC Sipayung.

Kapolres juga mengatakan selain polres, di masing-masing polsek di jajaran Polres Taput juga turut melaksanakan kegiatan bakti sosial secara serentak hari ini.

Bacaan Lainnya

“Semua ini kita lakukan,  sebagai rasa kasih sayang kita terhadap masyarakat bahwa kita selalu ada dan hadir di tengah-tengah untuk masyarakat untuk melayani,” kata Kapolres mengakhiri. (SC- Santo Manalu)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *