Sab. Mei 4th, 2024

Baskami Ginting Minta Perbaikan Jalan Simpang Tongkoh (Tahura) – Simpang Sinaman Selesai Sebelum Nataru

By Redaksi Jul28,2023

Sumutcyber.com, Medan – Ketua DPRD Sumatera Utara, Baskami Gintung meninjau proyek peningkatan struktur jalan provinsi dengan anggaran multiyears, Rp 2,7 triliun di Simpang Tongkoh (Tahura) hingga Simpang Sinaman, Kabupaten Karo.

Pantauan di lapangan, politisi PDI Perjuangan itu didampingi Wakil Bupati Karo,Theopilus Ginting Kepala Bappeda Karo, Nasib Sianturi, juga Unit Pelaksana Teknis Jalan Jembatan (UPTJJ) PUPR Kabanjahe dan perwakilan PT SMJ selaku kontraktor.

Baskami meminta pelaksana kontrak, agar merampungkan perbaikan ruas Simpang Tongkoh- Simpang Sinaman sepanjang 5 kilometer, rampung sebelum pelaksanaan Natal dan Tahun Baru 2023.

“Kami berharap agar proyek ini selesai pada akhir tahun sebelum Nataru agar dapat dinikmati masyarakat Sumut khususnya Tanahkaro,” ujarnya, Kamis (27/7/2023).

Menurut Baskami, ruas Simpang Tongkoh- Sinaman, memiliki letak strategis sebagai akses penghubung kawasan wisata di Berastagi, Kabupaten Karo. Juga merupakan jalan alternatif penghubung Karo dengan Kabupaten Dairi.

“Kita sama-sama mengetahui, Kabupaten Karo memiliki berbagai destinasi wisata dan pada sebagian titik dihubungkan oleh jalan Simpang Tongkoh- Simpang Sinaman ini,” tambahnya.

Baskami berharap dengan rampungnya perbaikan jalan ini, mampu meningkatkan mobilitas para pelancong dan memperlancar distribusi komoditas pertanian dari daerah itu.

Senada dengan Baskami, Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting memberikan apresiasinya terhadap dukungan Ketua DPRD Sumut, terkait proyek peningkatan jalan Simpang Tongkoh- Simpang Sinaman.

“Kami berterimakasih kepada Bapak Baskami Ginting. Jalan ini yang selama ini sangat padat, karena merupakan jalan alternatif dari Kabupaten Dairi hingga Provinsi Aceh. Harapan kami jalan ini segera rampung dan dapat dinikmati masyarakat secara maksimal,” jelasnya.

Sementara itu Pengawas Lapangan Unit Pelaksana Teknis Jalan Jembatan (UPTJJ) PUPR Kabanjahe,Romi Sembiring mengatakan,  pengerjaan ruas tersebut dilakukan bertahap.

“Ada dua tipe lebar jalan pada ruas ini, untuk hotmix sepanjang 500 meter dengan lebar 6 meter dan rigid bahu jalan masing-masing satu meter sebelah kiri dan kanan,” tambahnya.

Kemudian, lanjut Romi, dari 500 meter hingga 3375 meter, lebar jalan 4,5 meter hotmix dengan lebar bahu jalan variatif minimal satu meter, tergantung kondisi bahu jalan.

“Dari 3375 meter hingga 5 ribu meter kita kembali pada lebar hotmix sepanjang 6 meter  dengan rigid bahu jalan satu meter sebelah kiri dan satu meter sebelah kanan,” ucapnya.

Sementara itu, perwakilan PT SMJ, Amran Panjaitan mengatakan, pihaknya saat ini telah progress proyek tersebut mencapai 40 persen.

“Kami upayakan dan akan push insya Allah sebulan lagi selesai,” jelasnya.

Amran mengatakan, sejauh ini pihaknya belum menemukan kendala yang berarti terkait pengerjaan ruas Simpang Tongkoh- Simpang Sinaman.

“Kami terus berupaya agar target selesai tepat waktu dan masyarakat sangat koperatif juga membantu penyelesaian proyek ini,” pungkasnya. (SC03)

By Redaksi

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *