Toba – Menyambut Hari Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Pemerintah Desa (Pemdes) Lintong Julu, Kecamatan Lumbanjulu, Kabupaten Toba, bersama masyarakat mengoptimalkan kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan dan permukiman.
“Kami terus berupaya mengembangkan budaya gotong royong, khususnya dalam menjaga kebersihan lingkungan dan permukiman, seperti yang kami lakukan hari ini,” ujar Kepala Desa Lintong Julu, Donni Sitorus, di sela kegiatan gotong royong di Dusun II, Jumat (14/11/2025).
Ia mengatakan, Pemdes bersama perangkat desa secara konsisten memberikan edukasi kepada masyarakat agar gotong royong tetap menjadi budaya dalam berbagai kegiatan, termasuk menjaga kebersihan demi menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.
Pemkab Toba Kembali Terima Penghargaan UHC
“Kegiatan gotong royong di penghujung tahun seperti ini menjadi momentum menyambut Hari Natal dan Tahun Baru. Biasanya, pada periode ini aktivitas masyarakat di ladang dan sawah sudah mulai longgar sehingga lebih memungkinkan untuk melaksanakan gotong royong secara massal dibanding saat masa panen atau kesibukan lainnya,” tambah Donni.
Kegiatan tersebut turut dipantau langsung oleh Camat Lumbanjulu, Besron Doloksaribu. Ia mengapresiasi inisiatif tersebut sebagai langkah positif dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.
Panitia Natal Nasional Serahkan Bantuan Paket Sembako Dan Ambulance Untuk Masyarakat Toba
“Kami dari pihak kecamatan terus menggaungkan budaya gotong royong sebagai bagian dari kehidupan masyarakat. Ini adalah perekat kekerabatan dan persatuan bangsa, warisan leluhur yang harus terus dijaga dan dilestarikan, termasuk dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan,” ujarnya. (SC-JT)
Pemkab Toba Rayakan Natal Oikumene 2025






















