Polsek Kotarih Cek Ketersediaan Minyak Goreng Curah

Sumutcyber.com, Sergai – Ketersediaan minyak goreng di pasar menjadi salah satu perhatian Polri.

Polsek jajaran Polres Serdang Bedagai melalui Bhabinkamtibmas Polsek Kotarih Aipda Hardi Sastra Simanjuntak melakukan kegiatan rutin dengan mengecek ketersediaan minyak goreng curah dan kemasan di Grosir Sembako Alfhan Desa Kotarih Pekan Kec. Kotarih Kab. Serdangbedagai, Senin (11/4/2022).

Saat dilakukan pengecekan petugas tidak menemukan penimbunan minyak goreng baik kemasan maupun minyak curah.

“Dari hasil pengecekan yang dilakukan maka didapati stok minyak goreng kemasan yang ada yaitu merek : Salvaco Rp23.000/liter, Sunco  Rp 27.000/liter, Synco Rp 53.000/liter bilang,” kata Aipda Hardi Sastra Simanjuntak.

Bacaan Lainnya

Untuk pendistribusian minyak curah stok cukup dengan harga Rp17.000/Kg.

Bhabinkamtibmas dalam melakukan pengecekan untuk ketersediaan minyak goreng masih normal.

Sementara Kapolres Sergai AKBP Dr. Ali Machfud melalui Kapolsek Kotarih Iptu D Panjaitan, mengatakan, kegiatan monitoring terhadap kelangkaan minyak goreng terus dilakukan untuk antisipasi kelangkaan dan penimbunan minyak goreng yang dilakukan oknum pedagang atau masyarakat.

“Kita lakukan untuk antisipasi kelangkaan minyak goreng dan mencegah terjadinya penimbunan minyak goreng, dimonitor dilapangan tidak terjadi penimbunan dan antrian masyarakat membeli minyak goreng,” pungkas Kapolsek. (SC-Zul)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *