oleh

Penemuan Sesosok Mayat di Sungai Kota Tanjungbalai

-Sumut-103 Dilihat

Sumutcyber.com, Tanjungbalai – Penemuan sesosok mayat berjenis kelamin laki-laki di Sungai Pantai Olang hebohkan warga Lk. III, Kel. Sirantau, Kec. Datuk Bandar, Kota Tanjungbalai.

Warga pertama kali menemukan mayat hanyut dari arah sungai Sei raja pasar baru sekitar pukul 09:45 wib, kemudian ditarik menggunakan perahu ke pantai elang kel. Sirantau untuk dilakukan evakuasi oleh BPBD Kota Tanjungbalai.

Kemudian mayat tersebut dibawa ke RSUD Tengku Mansyur Kota Tanjungbalai untuk dilakukan visum. Adapun ciri-ciri mayat menggunakan baju kaos hitam, celana jeans pendek, memakai cincin jari sebelah kiri. (SC-HNS)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *