Dansat Brimob Polda Sumut Pimpin Apel Kesiapsiagaan dan Pemberian Tali Asih

Sumutcyber.com, Medan – Dansat Brimob Polda Sumut Kombes Pol Suheru memimpin apel kesiapsiagaan pasukan dan peralatan Satuan Brimob Poldasu, Rabu (10/02/2021).

Apel gelar pasukan dan peralatan yang dilakukan Satbrimob Polda Sumut, sebagai bentuk arahan Dankor Brimob Polri terkait apel kesiapsiagaan jajaran Korps Brimob Polri dalam upaya kesiapan Brimob menghadapi segala bentuk gangguan Kamtibmas dan bencana alam.

Bacaan Lainnya

Dansat Brimob Polda Sumut Kombes Pol Suheru menjelaskan, pelaksanaan apel kesiapsiagaan menghadapi situasi Kamtibmas dan bencana alam merupakan langkah preventif dalam mengantisipasi penanggulangan bencana alam maupun gangguan Kamtibas.

“Saat ini kita dalam rangka melaksanakan kebijakan Kapolri 100 hari pertama program kerja beliau, dalam program beliau Presisi (Prediktif Responsibilitas Transparasi Berkeadilan) menjadi program utama andalan beliau, mari kita laksanakan dan kita dukung yang menjadi kebijakan pimpinan kita,” tegas Dansat Brimob Polda Sumut.

Dalam kegiatan apel kesiapsiagaan ini, Dansat Brimob memberikan tali asih kepada korban kebakaran rumah yang terjadi pada waktu yang lalu. Saat ini dari 14 Rumah, 4 rumah yang terkena dampak dan 10 rumah yang terbakar, untuk rumah yang terkena dampak sudah bisa ditempati kembali sedangkan 10 rumah yang terbakar saat ini sedang proses pembangunan.

“Ini wujud rasa Soliditas kita, rasa kebersamaa kita di Satuan Brimob Polda Sumut. Semoga ke depan anggota Satbrimob Polda Sumut tidak ada lagi yang terkena musibah,” tutupnya. (SC03)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *