Ming. Mei 5th, 2024

Bupati Toba Berharap BUMDes dan BUMDESma Mampu Mandirikan Desa

By Redaksi Mar13,2024

Sumutcyber.com, Toba – Bupati Kabupaten Toba Poltak Sitorus berharap keberadaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan Badan Usaha Milik Desa Bersama (BUMDESma) harus mampu memacu terwujudnya kemandirian desa.

“Harus memandirikan desa, bukan sebaliknya malah menghamburkan dana desa. Sebab kehadiran BUMDes dan BUMDESma bertujuan untuk meningkatkan gerak perekonomian masyarakat. Disini, pengurus dituntut mampu berinovasi melihat peluang dan memanfaatkan potensi yang ada di desa dalam memajukan ekonomi masyarakat,” ucap Bupati Poltak dihadapan 65 perwakilan BUMDes dan BUMDESma se-Toba pada kegiatan pembinaan dan pengembangan pengkajian potensi dalam pembukuan unit usaha baru serta peningkatan kapasitas tentang pembukuan dan pelaporan keuangan yang digelar Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Perempuan dan Perlindungan Anak (PMDPPA), di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Porsea Rabu (13/3/24).

Selain mengundang para pengurus, turut dihadirkan 16 pendamping desa, koordinator Kecamatan se-Kabupaten, Camat se-Kabupaten Toba serta tenaga ahli.

Dalam kesempatan ini, Poltak Sitorus juga meminta Kasi PMD di setiap kecamatan turun langsung ke desa-desa melakukan pendampingan. “Nanti bisa bersinergi dengan pendamping. Saya minta Kasi PMD harus turun ke desa,” imbuhnya. (SC-JT)

By Redaksi

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *