Apel Hari Kesadaran Nasional, Camat Lumbanjulu Ingatkan Optimalisasi Pelayanan Publik

Toba – Camat Lumbanjulu, Besron Doloksaribu, mengajak seluruh staf, pegawai kantor kecamatan, serta ASN dari berbagai Unit Pelayanan Teknis (UPT) di wilayah Kecamatan Lumbanjulu untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Pesan tersebut disampaikan Besron saat memimpin Apel Hari Kesadaran Nasional (HKN) tingkat Kecamatan Lumbanjulu, yang digelar di halaman Kantor Camat Lumbanjulu, Senin (17/11/2025).

“Pelayanan yang baik kepada masyarakat harus terus kita tingkatkan dalam mewujudkan Toba Mantap 2029 yang digaungkan Bupati dan Wakil Bupati Toba,” ujar Besron dalam arahannya.

Ia juga menekankan pentingnya kedisiplinan waktu dan peningkatan kinerja seluruh aparatur pemerintah. Menurutnya, pelayanan publik yang optimal hanya dapat terwujud melalui komitmen bersama.

“Kita harus berbenah, bersinergi, dan terus berinovasi untuk memberikan pelayanan yang semakin baik,” tambahnya.

Apel ini dihadiri oleh ASN di jajaran Pemerintah Kecamatan Lumbanjulu, ASN UPT Puskesmas, UPT Pertanian, para kepala desa beserta perangkat desa, serta Sekretaris Desa se-Kecamatan Lumbanjulu. (SC-JT)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *