Waspada Hujan Lebat Pada 29-31 Agustus 2022 Di Sumatera Utara

Sumutcyber.com, Medan – Dalam beberapa hari terakhir, terpantau kondisi wilayah Sumatera Utara masih dilanda hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.

Hal ini menunjukkan tingginya jumlah curah hujan yang berlangsung selama beberapa hari sehingga telah terjadi banjir, longsor dan genangan air di wilayah Sumatera Utara dan sekitarnya.

Kepala BMKG Wilayah I Medan Hendro Nugroho, ST, MSi dalam keterangan tertulisnya, Minggu (28/8/2022), mengatakan, tingginya curah hujan di Sumatera Utara disebabkan adanya belokan angin dan daerah pertemuan angin (Konvergensi) di Sumatera Utara. Kemudian MJO (Madden Julian Osaillation) berkontribusi terhadap proses pembentukan awan hujan, ditambah kondisi udara di lapisan atas labil dan adanya potensi penguapan (penambahan massa uap ar) di Samudera Hindia Barat Sumatera Utara.

Berdasarkan analisis di atas maka wilayah Sumatera Utara dalam 3 hari kedepan (29 — 31 Agustus 2022) berpotensi terjadi hujan dengan imtensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang dengan durasi yang lama dan cakupan wilayah yang luas yang dapat mengakibatkan terjadinya bencana hudrometeorologi (banjir bandang, longsor, angin kencang dan gelombang tinggi).

Bacaan Lainnya

Menyikapi kondisi tersebut, lanjut Hendro, para pemangku kepentingan dan seluruh komponen masyarakat dapat meningkatkan kesapsiagaan terjadinya bencana hidrometeorologi di wilayah Sumatera Utara dan selalu mengikuti informasi dari Balai Besar MKG Wilayah I Medan melalui dari media sosial info BMKG Sumut. (SC03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *