25 Kab/kota Didorong Menjadi Kreatif

Wakil Wali Kota Medan H. Aulia Rachman berbincang bersama Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno, Senin (8/11/2021). Sumutcyber/Ist

Sumutcyber.com, Medan – Wakil Wali Kota H. Aulia Rachman membuka Workshop Pengembangan Kabupaten/Kota (KaTa) Kreatif Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, di Medan Club, Senin (8/11/2021).

Hadir dalam kegiatan itu Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, Direktur Infrastruktur Ekonomi Kreatif Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Hariyanto, Wakil Ketua DPRD Medan H. Ihwan Ritonga, dan segenap pimpinan OPD di lingkungan Pemko Medan

Di hadapan para peserta workshop yang merupakan pelaku ekonomi kreatif di Medan, Aulia mengatakan, banyak program pemerintah pusat yang positif yang perlu diketahui dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sampai ke tingkat yang paling bawah. Workshop yang digelar Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif salah satu program positif yang harus diketahui dan dirasakan oleh pelaku ekonomi kreatif di Medan.

“Banyak makna dan manfaat yang bisa diambil dari kegiatan ini,” sebut Aulia.

Bacaan Lainnya

Karena itu, Aulia mengingatkan OPD terkait agar melakukan pemetaan dan pendataan secara faktual sehingga dapat diperoleh gambaran valid tentang pelaku ekonomi kreatif di ibu kota Sumut ini.

“Tidak hanya sekadar mencatat nama dan alamat, namun kita telisik apa yang dibutuhkan para pelaku ekonomi kreatif itu,” ungkap Aulia.

Aulia juga mengatakan, Pemko Medan terbuka untuk berdiskusi dengan para pelaku ekonomi kreatif untuk lebih mengembangkan kemampuan menghadapi kekuatan ekonomi ke depan.

Para pelaku ekonomi kreatif Medan tampak antusias mengikuti kegiatan ini. Peserta pun makin semangat saat Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno tiba di lokasi tidak lama setelah pembukaan.

Gelaran yang sangat positif itu sangat didukung oleh Sandiaga, apalagi pengembangan kota Kreatif Indonesia ini diharapkan suatu daerah dapat menumbuhkan kreativitas.

25 Kab/kota

Dalam kegiatan tersebut, Sandiaga menjelaskan saat ini dirinya sedang mengembangkan program KaTa Kreatif yang kini disosialisasikan.

Kegiatan ini sudah sesuai dengan komitmen dari Kemenparekraf dalam memberikan dukungan dan fasilitasi terkait pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia.

Total ada 25 kabupaten dan kota yang akan didorong menjadi kota kreatif oleh Kemenparekraf melalui program pengembangan kabupaten kota kreatif ini, salah satunya adalah Medan. Pemko Medan sendiri telah mengembangkan 17 subsektor ekonomi kreatif, dengan subsektor unggulan bidang kuliner.

Sandiaga berharap, para peserta workshop ini nantinya bisa pengusaha kreatif yang nantinya bisa menggerakkan lokomotif ekonomi. (SC03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *